Jangan Memarahinya, Berikut Ini 4 Tips yang Bisa Moms Lakukan Saat Si Kecil Takut Jalani Tes Swab PCR

By Gabriela Stefani, Senin, 26 Juli 2021 | 16:45 WIB
Tips agar anak tidak takut dites swab PCR (Nakita.id)

Dya Adis Putri Rahmadanti, S.Psi., M.Psi., Psikolog - Psikolog di golife.id

Beri penjelasan apa itu tes covid

Pertama-tama, Moms perlu memberikan penjelasan pada Si Kecil apa itu tes Covid-19 yang akan dijalaninnya nanti.

Kemudian, beri tahu juga kenapa tes Covid-19 tersebut ada dan kenapa ia harus menjalaninya.

"Karena, pada dasarnya anak akan menolak ketika akan dites kesehatan, maka orang tua harus menjelaskan terlebih dahulu mengenai tes Covid tersebut," jelas Adis dalam wawancara eksklusif bersama Nakita.id.

Baca Juga: Inilah Daftar Makanan dan Vitamin untuk Anak Positif Covid-19 yang Jalani Isolasi Mandiri, Perhatikan Dosis Setiap Usianya

Tentu saja, Moms perlu menjelaskan dengan kata-kata yang mudah dimengerti oleh anak-anak.

Beri tahu bahwa Moms akan menemani

Adis menyarankan Moms untuk menginformasikan kepada anak bahwa ia tidak akan sendirian menjalani tes tersebut.

Beri tahu juga bahwa Moms atau Dads akan mendampingi anak hingga tes selesai.

"Sehingga, anak akan merasa aman saat melakukan tes PCR," jelas psikolog yang berpraktik di golife.id ini.

Jangan memarahi anak