Bukan Panu, Inilah 5 Penyebab Munculnya Bercak Putih di Wajah Bayi

By Gabriela Stefani, Selasa, 27 Juli 2021 | 09:52 WIB
Penyebab munculnya bercak putih di wajah bayi (Pixabay)

Nakita.id - Bercak putih di wajah bayi sebenarnya masalah umum yang terjadi pada anak-anak.

Permasalahan kulit pada bayi terutama bayi yang baru lahir memang kerap terjadi.

Salah satunya munculnya bercak putih di wajah bayi.

Penyebab munculnya bercak putih di wajah bayi bisa dikarenakan banyak hal.

Baca Juga: Bercak Putih di Wajah Bikin Tak Percaya Diri? Hilangkan dengan Cara Ini Agar Tak Malu Bertemu Kerabat di Hari Raya

Mulai dari sekadar tanda lahir hingga adanya gangguan autoimun.

Ada 5 penyebab munculnya bercak putih di wajah bayi.

1. Tanda lahir

Terdapat kasus di mana bercak putih di wajah bayi merupakan tanda lahirnya.

Kalau ini yang terjadi, maka Moms tidak perlu khawatir.

2. Kekurangan vitamin

Melansir dari parenting.firstcry.com, kekurangan vitamin menjadi penyebab paling umum munculnya bercak putih di wajah bayi.

Hal ini terjadi karena kurangnya produksi melanin yang seharusnya didapatkan dari vitamin B12.

Dan bercak putih yang terjadi pada bayi akibat kekurangan vitamin tidak hanya di wajah, tetapi juga bisa terjadi di lengan bawah.

Kalau kekurangan vitamin yang terlalu tinggi bisa memicu rasa gatal, kulit kering, berubah atau menjadi merah.

Baca Juga: Bercak Putih di Pipi Bayi Benarkah Sisa ASI? Ternyata Ini Faktanya!

3. Tinea versiwarna/pityriasis versicolour

Kondisi ini merupakan infeksi jamur akibat malassezia terutama bagi anak yang tinggal di iklim lembab atau panas.

Jamur ini akan memproduksi asam sehingga produksi melanin di dalam tubuh jadi terganggu.

Dalam kondisi ini, bercak putih ini juga akan terasa gatal dan bersisik.

4. Vitiligo

Bercak putih di wajah akibat vitiligo disebabkan karena hilangnya pigmentasi.

Dan vitiligo ini menjadi salah satu gangguan autoimun yang menyerang melanosit atau sel yang menghasilkan melanin.

Biasanya semakin terlihat kalau terkena matahari dan bisa memengaruhi bagian tubuh lainnya.

Vitiligo ini tidak menular sehingga tidak perlu dikhawatirkan.

Baca Juga: Apakah Vitiligo dapat Disembuhkan? Berikut Penjelasannya Moms!

5. Cedera atau luka

Terjadinya cedera atau luka bisa membuat kulit kekurangan pigmentasi.

Atau bisa juga pigmentasi tertunda di lokasi cedera.

Dengan begitu, bercak putih tersebut muncul.