Benarkah Ada Efek yang Terjadi Pada Bayi Ketika Moms Stres Saat Hamil Muda? Berikut Penjelasan Psikolog

By Lolita Sianipar, Rabu, 28 Juli 2021 | 17:35 WIB
Efek yang terjadi pada bayi saat Moms stres di hamil muda (Freepik)

Selain itu, Moms bisa muncul stres karena terkoneksi dengan sang anak di dalam tubuh.

"Cuman pastinya ya kalau misalnya apapun sebenarnya karena terkoneksi, maksudnya anak di dalam tubuhnya ibu gitu.

Jadi apapun yang ibu rasakan, bayangin makanan aja bisa pengaruh banget ke dia," ujar Adriana.

Seperti saat hamil, Moms pasti dilarang untuk makan dan minum yang macam-macam, hal tersebut bisa sangat mempengaruhi kepada bayi dalam kandungan.

Menurut Adriana, hal tersebut juga sama tetapi bersifat mental atau psikolog.

"Begitu juga bersifat mental atau psikologi jadi kalau misalnya stres ya itu tadi bisa jadi mengeluarkan hormon-hormon tertentu," kata Adriana.

Selain hormon yang akhirnya ke transfer ke anak, pengaruh stres juga bisa membuat Moms mengalami tanda-tanda fisik.

"Misalnya tekanan darahnya jadi naik, otot-ototnya jadi lebih tegang, segala macem, jadi itu bisa berpengaruh juga ke janinnya," pungkas Adriana. 

Baca Juga: Waspadai Tekanan Darah Tinggi Saat Kehamilan, Ini Faktor Penyebabnya!