Jangan Sampai Nyesel Kalau Tak Mau Mencoba, Kulit Glowing Alami Ternyata Cuma Modal Mentimun, Seperti Ini Caranya

By Poetri Hanzani, Kamis, 5 Agustus 2021 | 15:11 WIB
Kulit bercahaya secara alami dengan mentimun (pixabay.com)

Nakita.id - Ingin kulit bercahaya secara alami tanpa perlu melakukan perawatan yang mahal?

Mudah banget untuk mencoba cara yang satu ini, Moms.

Cara satu ini bukan hanya membuat kulit lebih bercahaya, namun juga akan membantu meremajakan kulit.

Kulit bisa kehilangan cahaya alaminya karena banyak faktor.

Misalnya saja karena kurang tidur, stres, polusi dan faktor lainnya.

Maka untuk mendapatkan kembali kulit yang bercahaya, salah satu cara ini bisa menjadi solusinya.

Cobalah perawatan rumahan dengan menggunakan mentimun.

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu Kalau Ternyata Biji Ketumbar Ampuh Bikin Kulit Bercahaya dan Kurangi Kerutan, Begini Cara Penggunaannya

Mengutip dari Stylecraze, mentimun punya manfaat untuk mendinginkan kulit.

Kandungan antioksidannya akan membantu meremajakan kulit dan mengatasi kulit yang kusam.

Dengan begitu, kulit pun bisa menjadi lebih cerah secara alami.

Bahan-bahan yang diperlukan:

- 1 mentimun 

- 2-3 sendok makan yogurt

Baca Juga: Coba Dulu Perawatan Mudah dan Murah Ini untuk Kulit Lebih Cerah Alami, Hasilnya Pasti Bikin Pangling

Pertama-tama, Moms harus parut mentimun.

Lalu tambahkan yogurt ke dalamnya dan aduk merata.

Mentimun yang sudah dicampur dengan yogurt, bisa Moms oleskan ke wajah dan leher.

Tunggu 5 menit sampai masker mengering.

Lanjutkan dengan bilas wajah dan leher menggunakan air dingin.

Hasil akan lebih maksimal jika dilakukan 3 sampai 4 hari.

Baca Juga: Selain Rambut lebih Glowing, Berikut Ini Kondisi Baik dan Buruk yang Bisa Terjadi Selama Hamil Muda