Nyesel Baru Tahu Sekarang, Cuma Modal Gula dan Bahan Alami Ini Bisa Hempas Pori-pori Besar di Wajah

By Poetri Hanzani, Kamis, 5 Agustus 2021 | 17:00 WIB
Menghilangkan pori-pori dengan masker gula (freepik.com/stockking)

Nakita.id - Wajah bebas pori-pori memang bisa membuat kita semakin percaya diri.

Selain jerawat, pori-pori memang menjadi salah satu hal yang umum dialami banyak orang.

Banyak yang kemudian berusaha mencari cara untuk mengecilkan pori-pori besar.

Adanya pori-pori besar memang bisa membuat kulit wajah tampak kusam.

Maka, penting bagi kita untuk mengetahui cara menghilangkan pori-pori.

Nah, lakukan perawatan rumahan dengan bahan alami yang mudah kita temukan ini.

Perawatan yang bisa menjadi pilihan yaitu menggunakan gula, madu dan jus lemon.

Baca Juga: Pasti Belum Banyak yang Tahu, Mengecilkan Pori-pori Ternyata Bisa Dilakukan dengan 3 Cara Ini

 

Masker gula bisa menjadi salah satu cara untuk mengatasi pori-pori besar.

Melansir parenting.firstcry.com, bahan-bahannya yaitu:

- 1 sendok makan gula 

- 1 sendok makan madu

- 1 sendok teh jus lemon

Berikut cara membuat masker dari campuran gula, madu dan jus lemon.

Baca Juga: Pori-pori Besar Bikin Minder? Coba Atasi dengan Baking Soda, Begini Cara Mudahnya

- Gula, madu dan jus lemon harus kita campurkan menjadi satu

- Kalau sudah diaduk merata, bisa langsung oleskan ke wajah

- Gosok kulit wajah secara perlahan menggunakan masker ini

- Jika dirasa sudah cukup, barulah bersihkan wajah dengan air hangat

Perawatan mengatasi pori-pori ini bisa dilakukan seminggu sekali.

Cara ini juga akan membantu menghilangkan kotoran dari kulit wajah sekaligus mengelupas sel kulit mati.

Baca Juga: Emak-emak Harus Tahu! Tak Hanya Rutin Membersihkan Wajah, Ini 4 Cara Lain Mengecilkan Pori-pori Wajah