Nyesel Baru Tahu, Gampang Banget Mengatasi Pantat Wajan dan Panci yang Gosong Cuma Pakai Bahan Rumahan Ini

By Riska Yulyana Damayanti, Rabu, 11 Agustus 2021 | 08:30 WIB
Cara membersihkan wajan atau panci yang gosong (Pixabay.com/Taken)

Setelahnya, gunakan bantalan gosok untuk mengoleskan pasta ke bagian bawah panci dengan gerakan melingkar.

Biarkan pasta mengering selama 30 menit hingga satu jam, lalu gosok panci dengan bantalan gosok dan sikat gigi.

Untuk minyak yang menempel, rendam panci dalam cuka terlebih dulu selama 30 menit, lalu bilas dan oleskan pasta baking soda.

Baca Juga: Tolong Jangan Buru-buru Beli Panci Baru, Pantat Panci Gosong Ternyata Bisa Bersih Seperti Baru Hanya Bermodal Jeruk Nipis

2. Cuka asam

Ini adalah metode sederhana, tetapi efektif untuk panci yang memiliki warna kecokelatan dan gosong.

Caranya, isi wastafel dengan cuka untuk merendam bagian bawah panci sepenuhnya dan biarkan selama satu jam atau lebih.

Setelahnya, gunakan bantalan gosok, sikat gigi, sedikit sabun cuci piring, dan air untuk menghilangkan lemak yang mulai melunak.