Coba Mulai Sekarang, Kulit Leher yang Kendur Bisa Kembali Kencang Hanya dengan Langkah Mudah Ini

By Poetri Hanzani, Rabu, 11 Agustus 2021 | 13:38 WIB
Tips mengencangkan kulit leher. (pixabay.com)

Nakita.id - Tidak hanya wajah yang perlu perawatan, namun kulit leher juga Moms.

Kulit leher juga bisa menjadi kurang kencang atau kendur karena banyak faktor.

Maka, untuk kembali mengencangkan kulit leher ada beberapa cara yang bisa dilakukan.

Nah, beberapa latihan dan cara alami ini bisa dicoba untuk membantu mengencangkan kulit leher.

Pijat Batu Panas

Pijatan dengan batu panas pada kulit leher yang kendur diketahui bisa mengatasi kerutan.

Baca Juga: Jangan Abaikan Leher Kaku, Bisa Jadi Pertanda Alami Masalah Kesehatan Ini, Salah Satunya Meningitis

Melansir Stylecraze, ini juga dapat membantu pembentukan kolagen dan mengencangkan kulit leher.

Pijat Minyak Almond

Pijat menggunakan minyak almond juga dapat meningkatkan kekencangan kulit leher.

Kandungan vitamin E di dalamnya bisa membantu mengurangi kerutan.

Oleskan minyak ini ke leher dengan teratur ya Moms.

Cara lainnya, cobalah juga untuk konsumsi kacang almond dengan rutin setiap harinya.

Baca Juga: Coba Mulai Sekarang! Begini Cara Mudah Cerahkan Leher Tanpa Harus Perawatan Mahal, Cuma Andalkan Kentang

Latihan

Cobalah untuk melakukan peregangan dan relaksasi otot-otot wajah bagian bawah dengan teratur.

Salah satu latihan ini efektif untuk mengencangkan kulit leher.

Latihan ini dapat membantu merangsang produksi kolagen dan mengencangkan kulit.

Baca Juga: Jangan Tunggu Sampai Terlambat, Lakukan Beberapa Cara Sederhana Ini Moms Jika Mengalami Rasa Sakit di Area Leher