Mitos VS Fakta Kehamilan: Benarkah Ibu Hamil Pantang Makan Kerang?

By Kirana Riyantika, Rabu, 11 Agustus 2021 | 17:49 WIB
Jadi salah satu mitos vs fakta kehamilan, benarkah ibu hamil dilarang makan kerang? (Pexels/Roman Odintsov)

Nakita.id - Saat Moms sedang hamil, seringkali banyak mendengar berbagai mitos vs fakta seputar kehamilan.

Memang sudah begitu banyak mitos vs fakta seputar kehamilan di kalangan masyarakat yang diyakini turun temurun.

Salah satu mitos vs fakta yang masih diyakini di kalangan masyarakat adalah pantangan bagi ibu hamil makan kerang.

Baca Juga: Mitos vs Fakta Kehamilan: Benarkah Pantang Bagi Ibu Hamil Makan Daging Steak dengan Tingkat Kematangan Medium?

Kerang jadi salah satu jenis seafood yang banyak disukai karena rasanya yang lezat.

Hal ini dikarenakan kerang disebut mengandung kandungan merkuri yang tinggi.

Paparan merkuri yang tinggi dikhawatirkan dapat mengganggu perkembangan otak dan sistem saraf pada janin.

Lalu, bagaimana pendapat ahli mengenai pantangan bagi ibu hamil makan kerang ini?

Melansir Healthline, sebenarnya ibu hamil boleh makan kerang.

Kerang memiliki banyak nutrisi tinggi seperti protein dan asam lemak omega-3 yang baik untuk kesehatan ibu dan janin.

Namun, perlu Moms perhatikan cara mengolahnya.

Tidak semua olahan kerang aman dikonsumsi ibu hamil.

Moms dianjurkan untuk tidak mengonsumsi kerang yang masih mentah dan segala olahan seafood yang mentah.

Baca Juga: Mitos vs Fakta Kehamilan: Benarkah Ibu Hamil Dilarang Minum Teh?

Hal ini dikarenakan kerang atau makanan laut yang masih mentah berisiko tinggi mengandung bakteri atau racun.

Moms perlu memperhatikan asal muasal dari kerang yang akan dikonsumsi.

Jangan sampai Moms mengonsumsi kerang dari perairan yang tercemar.

Oleh karena itu bila Moms begitu ingin mengonsumsi kerang, maka sebaiknya Moms perlu mengetahui asal muasal kerang tersebut dan diolah sendiri.

Hindari mengolah kerang dengan cara dipanggang karena biasanya menyisakan bagian mentah di dalam.

Moms juga perlu membatasi konsumsi kerang tidak lebih dari 2 hingga 3 porsi per minggu.

Meski sebelum hamil Moms baik-baik saja mengonsumsi kerang mentah, kekebalan tubuh Moms selama kehamilan berubah.

Baca Juga: Mitos vs Fakta Kehamilan: Pantangan Besar bagi Ibu Hamil Potong Rambut karena Bisa Sebabkan Bayi Cacat, Benarkah?

Ibu hamil memiliki sistem kekebalan tubuh yang cenderung melemah.

Sehingga, ibu hamil lebih rentan mengalami keracunan makanan dan terserang penyakit.

Beberapa gejala keracunan makanan diantaranya mual, sakit perut, diare, demam, dan muntah.

Biila Moms mengalami gejala keracunan makanan yang serius seperti tidak dapat menahan cairan, mengalami muntah hingga tinja berdarah, diare selama 3 hari, dan tanda-tanda dehidrasi, maka sebaiknya segera periksakan diri ke dokter.