Dijamin Anti Gagal Moms, Berikut Beberapa Bahan Alami yang Bisa Membuat Kecoak Ogah Balik Lagi ke dalam Rumah

By Lolita Sianipar, Minggu, 15 Agustus 2021 | 16:30 WIB
Beberapa bahan alami yang bisa mengusir kecoa di rumah (Freepik.com)

Cara membasmi kecoak di rumah memang agak sulit, apalagi jika terdapat sarang kecoak di dalam rumah. 

Kalau tidak segera dibersihkan, maka bisa membawa penyakit bagi keluarga di rumah. 

Namun, kini Moms tak perlu khawatir lagi.

Berikut ini beberapa bahan alami yang bisa membantu Moms untuk mengusir kecoak seperti dilansir dari Times of India

1. Mentimun 

Potongan mentimun yang dimasukan ke dalam kaleng aluminium kosong juga dapat menciptakan bau yang dapat membunuh kecoak. 

Aduk potongan mentimun dengan air, selanjutnya letakkan di daerah yang lembab tempat biasa kecoa bersarang. 

Untuk menjaga agar rumah benar-benar aman dari kecoak, Moms juga harus memerhatikan ruangan, jaga agar suhu tetap dingin.

Karena kecoak tidak bisa beradaptasi dengan dingin, mereka lebih aktif di waktu musim panas. 

2. Jeruk

Kecoka cenderung tidak menyukai aroma jeruk, karena itu buah ini sering digunakan sebagai aroma tambahan pada semprotan serangga.  

Selain jeruk, Moms juga bisa menggunakan buah lain yang memiliki aroma citrus, seperti lemon.

Moms bisa menaruh potongan jeruk dan taruh ditempat yang sering didatangi kecoak.

Tak hanya potongan jeruk segar, Moms juga bisa menggunakan wadah berisi perasan jeruk tanpa gula.

Baca Juga: Bikin Tidak Berdaya, Coba Buat Perangkap Kecoa dari Bahan Alami Ini dan Lihat Apa yang Terjadi