Bikin Nggak Nyangka, Pakaian yang Berjamur Bisa Langsung Kinclong Seketika Jika Moms Menggunakan Sederet Cara Sederhana Ini

By Ruby Rachmadina, Senin, 16 Agustus 2021 | 14:31 WIB
Cara menghilangkan jamur pada pakaian (Freepik.com)

Perhatikan cara mencuci

Cara membersihkan jamur pada pakaian perlu diperhatikan bagaimana cara Moms mencuci.

Jika Moms menggunakan mesin cuci, jamur bisa menghilang dengan cara mengeringkannya ke dalam mesin cuci.

Sebagian besar spesies jamur dapat dibunuh bila terkna air dengan suhu lebih dari 140 derajat fahrenheit.

Menghilangkan jamur dengan proses mencuci menggunakan tangan bisa Moms lakukan perendaman terlebih dahulu menggunakan seember air panas dan biarkan setidaknya selama 20 menit sebelum dikeringkan.

Baca Juga: Bisa Bikin Girang Emak-emak Se-Indonesia, Begini Cara Mengatasi Pakaian Kusut Tanpa Perlu Repot Setrika

Boraks

Boraks memiliki banyak manfaat, salah satunya menghilangkan jamur yang menempel pada pakaian.

Dicampurkan dengan air panas, boraks dapat mengubah molekul air menjadi hidrogen peroksida, yaitu penghilang jamur alami.

Tidak hanya itu, boraks juga memiliki fungsi lainnya seperti insektisida, herbisida, dan desinfektan serbaguna.

Moms bisa mencampurkan air panas dengan setengah boraks lalu rendam pakaian selama 20 menit.