Selain Membuat Mata kering, Berikut Beberapa Efek Samping Pemakaian Lensa Kontak Terlalu Lama

By Lolita Sianipar, Selasa, 17 Agustus 2021 | 18:45 WIB
Berikut efek berbahaya dari memakai lensa kontak terlalu lama (Freepik)

Melansir dari Parenting First Cry, beberapa efek berbahaya dari memakai lensa kontak terlalu lama antara lain:

1. Mata tidak menerima cukup oksigen

Oksigen tidak hanya penting untuk tubuh tetapi juga sangat penting untuk mata.

Karena lensa kontak berada tepat di mata dan menutupi seluruh kornea, lensa ini menghalangi oksigen untuk mencapai mata.

Oleh karena itu, memakai lensa kontak selama berjam-jam dapat mengurangi suplai oksigen ke mata.

2. Mata menjadi kering

Pemakaian kontak lensa yang lama membuat mata menjadi kering dan mata menjadi merah dan gatal.

Akibatnya, kornea mendapat bekas luka dalam prosesnya.

Lensa kontak menyerap sebagian besar air mata agar tetap lembut dan dengan demikian Moms mungkin mengalami mata kering.

Moms dapat menghindari hal ini dengan tidak memakai lensa kontak sepanjang waktu atau sering-sering istirahat dan menggunakan obat tetes mata untuk menjaga agar kornea tetap lembab. 

Baca Juga: Miliki Warna Bola Mata yang Indah Seperti Pakai Softlens Hanya dengan Konsomsi 5 Jenis Makanan Ini