Meski Segar Ketika Dijadikan Lalapan, Ternyata Ada Risiko Mengonsumsi Kecambah Mentah, Bisa Menyebabkan Keracunan Makanan

By Kirana Riyantika, Kamis, 19 Agustus 2021 | 13:16 WIB
Kecambah mentah ternyata memiliki risiko menyebabkan keracunan makanan (Pexels/Zdenek Rosenthaler)

Nakita.id - Kecambah jadi salah satu bahan makanan yang kerap diolah menjadi masakan.

Biasanya, kecambah bisa ditumis, jadi isian gorengan, bahkan jadi bahan pelengkap seperti soto dan pecel.

Untuk sebagian orang, kecambah dikonsumsi mentah.

Baca Juga: Orang Sakit Langsung Nyesel karena Baru Tahu, Minum Air Rebusan Taoge Buat Tubuh Sehat dan Bikin Panjang Umur, Ini Penjelasan dan Cara Membuatnya

Beberapa orang mengonsumsi kecambah untuk lalapan atau untuk campuran urap mentah.

Namun, tahukah Moms bahwa ada risiko dalam mengonsumsi kecambah mentah.

Melansir Healthline, kecambah mentah dari jenis apa pun termasuk alfalfa, bunga matahari, kacang hijau, dan kecambah semanggi berisiko tinggi menyebabkan keracunan makanan.

Benih membutuhkan kondisi yang hangat, lembab, dan kaya nutrisi agar kecambah dapat tumbuh.

Kondisi ini sangat ideal untuk pertumbuhan bakteri yang cepat.