Pahami Penanganan Covid Pada Bayi yang Tepat dan Waspadai Tanda Bahaya yang Mengharuskan Buru-buru Dibawa Ke Rumah Sakit

By Gabriela Stefani, Sabtu, 21 Agustus 2021 | 19:30 WIB
penanganan covid pada bayi (pixabay)

Masih dari laman yang sama disebutkan bahwa ada tanda bahaya pada bayi positif covid-19 yang perlu diwaspadai seperti sakit perut hebat, bahkan disertai mual, muntah, atau diare.

Kemudian tanda lainnya yaitu demam tinggi, ruam, mata merah, nyeri dada, dan kelelahan.

Perhatikan kalau ada tanda-tanda gangguan pernapasan atau kesulitan bernapas.

Kemudian perhatikan tanda-tanda masalah organ seperti detak jantung tidak teratur atau buang air kecil berkurang.

Baca Juga: Jangan Sampai Lalai, Waspadai Gejala MIS-C pada Anak yang Baru Sembuh dari Covid-19

Pantau juga tingkat kesadarannya dan waspadai kalau ada perubahan seperti tidur terus menerus atau tanda kebingungan.

Waspadai kakau bayi tidak mau menyusu atau makan.

Kemudian mata cekung dan perilaku lesu juga perlu diwaspadai.

Kalau tanda-tanda ini muncul, segeralah bawa Si Kecil ke rumah sakit.