Sungguh Banyak yang Tak Menyangka, Ternyata Jenis Rumput Ini Ampuh Berantas Uban karena Segudang Nutrisinya

By Kirana Riyantika, Senin, 23 Agustus 2021 | 16:00 WIB
Tak disangka rumput ini ternyata efektif berantas uban (Kolase foto Pexels.com Edu Carvalho dan Rodnae Prod)

Nakita.id - Munculnya rambut putih atau uban bisa dikatakan sebagai sesuatu yang pasti datang.

Uban merupakan salah satu tanda penuaan, yaitu kehilangan pigmen pada rambut.

Sayangnya, kini banyak orang berusia muda sekitar 20-an tahun yang sudah memiliki uban.

Faktor genetik dan stres kerap disalahkan atas munculnya uban prematur ini.

Baca Juga: Moms, Yuk Kenali 4 Jenis Batuk Pada Anak dan Cara Meredakannya

Melansir Naturally Curly, pada penelitian terbaru para ilmuwan menemukan bahwa kekurangan enzim katalase jadi penyebab utama rambut jadi beruban.

Menurut National Business Review, seiring bertambahnya usia tubuh, kita menghasilkan lebih sedikit enzim katalase, yang dapat menyebabkan penuaan lebih cepat.

Prosesnya dimulai ketika kadar enzim katalase menurun.

Kekurangan enzim katalase ini berarti bahwa hidrogen peroksida yang secara alami terjadi pada rambut tidak dapat dipecah.

Akibatnya, hidrogen peroksida menumpuk di rambut yang menyebabkan rambut jadi beruban.

Tahukah Moms bahwa ada satu jenis rumput yang efektif menghilangkan uban.

Rumput gandum jadi salah satu bahan makanan super sehat dan memberi banyak manfaat bagi tubuh.

Faktanya, rutin mengonsumsi jus rumput gandum telah terbukti ampuh mengembalikan uban ke warna aslinya.

Baca Juga: Anti Gagal, Uban di Kepala Bisa Hilang dalam Sekejap Hanya dengan Bermodalkan Roti, Begini Caranya

Sebuah studi tahun 2006 dari Institute of Cytology and Genetics menemukan bahwa stres oksidatif dan kerusakan DNA dapat dikurangi dengan enzim antioksidan seperti katalase.

Studi ini juga menemukan bahwa suplemen makanan untuk meningkatkan aktivitas katalase di mitokondria hati pada tikus menyebabkan disfungsi mitokondria berkurang dan memperlambat proses penuaan pada hewan tersebut.

Bagi orang dengan rambut beruban, maka perlu memperkuat kondisi ginjal untuk mengatasi tanda-tanda penuaan.

Makanan yang berklorofil tinggi seperti rumput gandum efektif memperkuat ginjal.

Rumput gandum juga mengandung sejumlah besar katalase dan antioksidan yang bermanfaat.

Oleh karenanya, rumput gandum terbukti bisa menghilangkan uban dan memperlambat seluruh proses penuaan.

Kandungan pada rumput gandum efektif dalam meremajakan sel-sel tubuh sehingga memperlambat proses penuaan.

Selain itu, rumput gandum juga kaya akan dengan asam amino, vitamin, klorofil, nutrisi, dan enzim hidup.

Baca Juga: Sampai Tak Bisa Tidur Saking Nyeselnya karena Baru Tahu Kalau Cuma Modal Kulit Pisang Uban di Kelapa Langsung Hilang dalam Sekejap dan Rambut Jadi Hitam Berkilau, Begini Caranya

Struktur molekul rumput gandum dan darah sangat mirip sehingga tubh mudah menyerap nutrisinya.

Rumput gandum juga merupakan agen pembersihan dan detoksifikasi yang kuat.

Wah, kandungan nutrisinya yang kaya membuat jus rumput gandum sangat cocok dimasukkan ke dalam menu diet ya, Moms.