Satu Indonesia Tertipu, Selama Ini Dikira Sehat, Taoge Mentah Ternyata Bisa Bawa Malapetaka Jika Dimakan dalam Kondisi Seperti Ini

By Ratnaningtyas Winahyu, Senin, 23 Agustus 2021 | 18:15 WIB
Sebelum dikonsumsi, Moms perlu lakukan hal ini pada taoge mentah (Pixabay.com)

Hal itu diungkapkan oleh Profesor Ahmad Sulaeman, ahli gizi dari Fakultas Ekologi Manusia (FEMA) Institut Pertanian Bogor (IPB) pada Kompas Lifestyle.

Menurut Ahmad, aman tidaknya taoge mentah untuk dikonsumsi tergantung pada kualitas sanitasi dan air yang digunakan saat mencucinya.  

Ada hal-hal yang perlu diperhatikan saat ingin makan taoge mentah

"Air yang tidak saniter bisa mengandung bakteri-bakteri tersebut karena tercemar oleh kotoran manusia, hewan termasuk tikus, cicak, kecoa, burung dan sebagainya," ungkap Ahmad kepada Kompas Lifestyle, Jakarta, Selasa (23/1/2018).  

Baca Juga: Dijamin Anti-gagal, Uban Langsung Hilang Hanya dengan Mengoleskan Menggunakan Tauge, Bonusnya Bisa Bersihkan Rambut dari Ketombe

Selain dari air, bakteri juga bisa muncul dari peralatan yang digunakan, seperti keranjang bambu yang jarang dibersihkan, serta kondisi kebersihan orang yang membuat taoge.

Kalaupun ingin mengonsumsinya secara mentah, Ahmad menganjurkan untuk mencuci bersih taoge terlebih dahulu supaya bebas dari Salmonella, E. coli dan Listeria.

Setelah itu, air yang digunakan dalam perendaman atau pengecambahan harus memenuhi  standar baku air minum.