Bayi Kepanasan Bisa Berakibat Fatal, Kenali Gejala dan Penyebabnya!

By Anisyah Kusumawati, Minggu, 25 Februari 2018 | 14:24 WIB
heat stroke pada bayi ()

1. Berada di luar rumah terlalu lama

Ada kemungkinan bayi merasakan panas berlebihan saat mereka tinggal di luar rumah terlalu lama dalam cuaca panas.

Kondisi tubuh bayi yang rentan akan bisa membuatnya terkena heat stroke.

BACA JUGA : Ingin Si Kecil Cerdas dan Beretika? Lakukan Kebiasaan Ini Moms

2. Berada di mobil yang panas

Mengendarai mobil yang panas dan membiarkan bayi di dalam mobil membuat mereka berisiko terkena stroke ini.

Heat stroke bisa terjadi bahkan dalam beberapa menit saat bayi tertinggal di mobil panas saat suhu meningkat lebih cepat di ruang terbuka.

3. Demam tinggi

Umumnya, suhu tinggi adalah penyebab kondisi ini. 

Hal ini terutama terjadi ketika suhu tinggi dikombinasikan dengan kelembaban tinggi.

Moms, hal itu bisa meningkatkan suhu tubuh ke tingkat yang berbahaya.