Minder karena Rambut Kering? Haluskan Kembali dengan Bahan Alami Ini, Pakai Lidah Buaya hingga Santan Kelapa

By Poetri Hanzani, Selasa, 24 Agustus 2021 | 13:40 WIB
Kondisioner rambut alami untuk rambut kering dan rusak. (Freepik/jcomp)

Nakita.id - Merasa minder karena rambut terasa kering?

Rambut kering memang membuat kita tidak nyaman ya Moms.

Tidak sedikit yang kemudian mencari cara untuk membuatnya halus kembali.

Perawatan rambut yang tepat tentu bisa menjadi solusinya.

Nah, dari sekian banyak caranya Moms dapat mencoba beberapa pengobatan rumahan sederhana dengan membuat kondisioner rambut sendiri.

Melansir thehealthsite, berikut kondisioner rambut alami untuk rambut kering dan rusak.

Lidah Buaya

 

Sifat anti-inflamasi dalam lidah buaya dapat memberikan kelembapan ketika Moms menerapkannya pada rambut.

Baca Juga: Coba Mulai Sekarang, Rambut Kering Bisa Kembali Halus dengan Cepat Hanya Gunakan 2 Bahan Alami Ini

Tidak hanya mengatasi rambut kering, juga mengurangi kerusakan rambut.

Caranya, lemon dan gel lidah buaya Moms campurkan ke dalam mangkuk.

Lalu tambahkan sedikit minyak esensial ke dalamnya.

Lalu cuci rambut dan aplikasikan saat rambut masih basah, kemudian diamkan selama 5 menit.

Kalau sudah, bilas rambut sampai bersih ya Moms.

Cuka Sari Apel

Kandungan asam asetat dan nutrisi basa di dalamnya dapat membantu menyeimbangkan pH rambut.

Caranya mudah, campurkan dua sendok makan cuka sari apel dan satu sendok makan madu.

Campurkan dengan dua cangkir air dan tuangkan larutan ke rambut.

Minyak Zaitun

Minyak ini bermanfaat untuk mengembalikan rambut kering menjadi lebih halus dan lembap.

Aplikasikan minyak ini secara teratur ya Moms.

Untuk membuatnya, campurkan 3 sendok makan minyak zaitun dan 5 tetes minyak esensial.

Lalu minyak tersebut kita hangatkan. Kalau sudah hangat, oleskan minyak ke kulit kepala dan rambut lalu pijat perlahan.

Diamkan sekitar 30 menit, barulah bilas dengan sampo kalau sudah.

Baca Juga: Tak Ada Salahnya Mencoba Jenis Perawatan Salon Terbaik untuk Mengatasi Rambut Kering

Telur

Kandungan vitamin A, B dan E dalam kuning telur bisa menjadi kondisioner alami untuk rambut kering dan rusak.

Gunakan teratur untuk rambut yang lebih sehat, kuat dan lembut.

Setelah keramas, Moms bisa oleskan kuning telur sebagai kondisioner.

Kalau sudah 20 menit, bilas rambut dengan air dingin.

Santan

Kandungan nutrisi lemak, vitamin dan mineral di dalamnya dapat membantu menyehatkan rambut.

Moms bisa membuat campuran dari 4 sendok makan santan, 2 sendok makan madu, 1 kapsul vitamin E dan 1 sendok makan air mawar.

Campuran ini kemudian diaduk dan kalau sudah merata bisa kita oleskan ke rambut.

Tunggu selama 15 menit, dan bilas menggunakan air dingin.

Untuk hasil terbaik, maka terapkan kondisioner alami ini sekitar 2-3 kali seminggu.

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu Sekarang, Hanya dengan Bahan yang Ada di Dapur Ini Masalah Rambut Kering Bisa Langsung Teratasi