Bukan Hanya Trauma, Melakukan Kekerasan Pada Anak Selama Mendampinginya PJJ Bisa Membuat Si Kecil Mengalami Hal Buruk Ini Menurut Psikolog

By Shinta Dwi Ayu, Kamis, 26 Agustus 2021 | 11:17 WIB
Bahaya melakukan kekerasan pada anak. (jcomp)

 

Nakita.id – Mendampingi anak melakukan proses Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) memang bukan perkara yang mudah untuk para orang tua.

Para orang tua harus memiliki kesabaran ekstra ketika mendampingi buah hatinya belajar di rumah.

Bukan hanya mendampingi, para orang tua juga mau tidak mau harus mampu berperan sebagai guru.

Baca Juga: Belum Banyak yang Tahu, Ini Cara Kuota Internet Tetap Hemat Meski Dipakai Anak Pembelajaran Jarak Jauh Pakai Google Meet, Dijamin Irit dan Antiboros

Orang tua juga memiliki kewajiban mengawasi dan membuat anak tetap mau melaksanakan proses PJJ nya dengan baik.

Namun sayangnya tidak semua orang tua bisa memiliki kesabaran ekstra selama mendampingi anaknya PJJ di rumah.

Kebanyakan orang tua justru sering kali merasa emosi selama mendampingi anaknya belajar di rumah.