Tabloid-Nakita.com – Setelah olahraga tak ada salahnya mengonsumsi makanan. Tidak hanya asal makanan, Mama harus mendapatkan protein yang cukup untuk tetap menjaga kalori yang masuk ke dalam tubuh. Kombinasi yang pas yakni 15 sampai 25 gram protein dan dicambur dengan 0,5 hingga 0,75 gram karbohidrat. Berikut makanan setelah olahraga yang tepat untuk dikonsumsi.Baca juga: Hindari olahraga berlebihan jika ingin cepat punya anak
1.TelurProtein sempurna ada pada telur, untuk itu sangat direkomendasikan Mama mengonsumsi telur setelah berolahraga. Telur menyediakan 9 asam amino dan dapat memperbaiki jaringan tubuh yang terganggu sehabis olahraga. Satu telur dapat menyediakan 70 gram dengan kandungan vitamin, mineral dan vitamin. Mama bisa mengolah telur dengan menggorengnya ataupun merebusnya.Baca juga: 5 olahraga tepat untuk cegah nyeri menstruasi
2. SemangkaKandungan air dalam semangka membuatnya sangat baik untuk menggantikan cairan tubuh yang hilang. Dua potong semangka memiliki 80 kalori dengan sumber vitamin A dan C. Asam amino dalam semangka juga membantu menjaga kesehatan pembuluh dan aliran darah yang sempat berubah selama olahraga. Dalam sebuah penelitian, atlit yang mengonsumsi semangka memiliki cedera lebih sedikit 40% dibanding yang tidak mengonsumsi. Mama bisa mengonsumsi semangka dengan membuat jus yang dicampur dengan madu dan yogurt.
3.SalmonKandungan asalm lemak omega 3 dapat membuat jantung sehat. Omega-3 juga meningkatkan zat yang dapat menurunkan glukosa sehingga dapat menurunkan berat badan. Salmon dapat melancarkan sistem metabolisme tubuh sehingga dapat membuang lemak di dalam tubuh. Kandungan protein yang tinggi juga sangat penting untuk membangun jaringan otot. Mama bisa mengonsumsi salmon bersama dengan salad atau memanggangnya.Baca juga: Jangan lupa minum air sebelum olahraga
4. Buah beriBeri memiliki kandungan yang dapat meningkatkan kekebalan tubuh dan dapat memiliki antioksidan untuk melawan penyakit. Ia juga dapat meredam stres dalam tubuh sehingga dapat membuat olahraga Mama semakin menyenangkan. Buah ini juga mengandung karbohidrat yang dapat mengisi tenaga yang hilang. Sehingga, buah beri seperti strawberry dan blueberry menjadi makanan setelah olahraga yang tepat. Mama juga bisa membuat smoothie atau dicampur dengan yogurt untuk memberikan tenaga lebih. (Niken/Woman's Day)