Seberapa Penting Vitamin dan Suplemen untuk Dukung Tumbuh Kembang Anak? Ahli Ungkap Faktanya

By Gabriela Stefani, Kamis, 2 September 2021 | 12:30 WIB
Vitamin untuk tumbuh kembang anak (pixabay)

Nakita.id - Penting atau tidak memberikan vitamin atau suplemen untuk mendukung tumbuh kembang anak?

Tidak sedikit orangtua yang kerap berburu vitamin atau suplemen untuk mendukung tumbuh kembang anak.

Apalagi kalau dikatakan bisa untuk perkembangan otak dan lain sebagainya.

Baca Juga: Apa yang Orangtua Harus Lakukan Kalau Tumbuh Kembang Anak Terlambat? Simak Langkah Awal yang Bisa Diambil

Tetapi penting untuk Moms ketahui sebenarnya seberapa penting konsumsi vitamin dan suplemen untuk tumbuh kembang Si Kecil.

Kemudian kalau pun penting, maka orangtua haru stahu dosisnya.

Seorang dokter anak dr Loysa Ladydi SpA MKed Klin dalam wawancaranya bersama Nakita.id menjelaskan seberapa pentingnya vitamin dan suplemen untuk tumbuh kembang anak.

dr. Loysa Ladydi, Sp.A, M.Ked Klin

dr. Loysa menyebutkan memang banyak vitamin atau suplemen yang disebut-sebut baik untuk tumbuh kembang anak.

Mulai dari vitamin D, vitamin E, hingga miyak ikan disebut-sebut bisa membantu tumbuh kembang anak.

Tetapi dr. Loysa justru berbanding terbalik dengan para Moms yang sering berburu vitamin atau suplemen untuk tumbuh kembang anak.

dr. Loysa mengakui bahwa banyak orangtua pasiennya yang menyebutkan berbagai jenis vitamin.

Baca Juga: Tak Bisa Disepelekan, Ketahui Dampak Jangka Pendek dan Jangka Panjang Pada Anak yang Tumbuh Kembangnya Terlambat

Pasalnya vitamin tersebut disebut-sebut memiliki manfaat luar biasa untuk tumbuh kembang anak.

Tetapi rupanya vitamin dan suplemen ini tidak bekerja langsung pada tumbuh kembang anak loh.

Perlu Moms ketahui bahwa vitamin dan suplemen ini bekerjanya di usus halus.

dr. Loysa menjelaskan bahwa vitamin dan suplemen ini tidak bekerja pada otak.

"Vitamin itu kerjanya di usus halus bukan di otak," jelas dokter yang praktik di RS Almah Tanjung Pandan Belitung.

"Jadi mau dikasih satu botol suplemen vitamin ya hanya kerjanya di usus halus tidak berhubungan dengan pertumbuhan otak," jelas dr. Loysa.

Baca Juga: Apa Penyebab Tumbuh Kembang Anak Terlambat? Ternyata Bisa Dipengaruhi Sejak di Dalam Kandungan Hingga Hari Kelahiran

Jadi daripada mencekoki anak dengan vitamin dan suplemen yang berlebihan, maka penuhi kebutuhan gizinya lah untuk membuat Si Kecil bisa tumbuh dan berkembang dengan optimal.

dr. Loysa menjelaskan bahwa dalam jurnal kedokteran disebutkan bahwa untuk mendukung tumbuh kembang anak berasal dari nutrisi yang terkecukupi bukan vitamin atau suplemen.

Terlebih pada usia 2 tahun pertamanya atau 1.000 hari pertama, maka penting untuk memenuhi kebutuhan karbohidrat, protein, dan lemak Si Kecil.