Nyesel Baru Tahu, Jendela Sampai Lantai Rumah Bisa Jadi Kinclong Hanya dengan Mengandalkan Cuka dan Baking Soda, Begini Cara Kerjanya

By Diah Puspita Ningrum, Minggu, 5 September 2021 | 18:35 WIB
Membersihkan rumah dengan bahan alami yang aman (Pixabay.com)

Nakita.id - Jika rumah bersih, tentu saja penghuninya akan merasa nyaman untuk menempatinya.

Apalagi jika perabot rumah rutin mendapatkan perawatan agar selalu terlihat kinclong maksimal.

Moms sering kali khawatir jika produk pembersih rumah meninggalkan residu yang tidak aman.

Baca Juga: Maksimal Cuma Butuh 20 Menit, Seperti Ini Cara Memutihkan Ketiak Hitam Hanya Bermodal Baking Soda

Wajar saja jika Moms berharap ada cara membersihkan perabotan rumah tangga dengan memakai bahan alami.

Kabar baiknya, Moms tidak perlu bingung lagi.

Ada cara membersihkan berbagai perabot, mulai dari lantai hingga jendela hanya bermodal bahan alami seperti ini.

1. Noda membandel di kamar mandi

Lantai kamar mandi adalah tempat yang paling susah untuk dibersihkan.

Apalagi jika ada kerat atau noda membandel disana.

Solusinya mudah Moms, cukup mencampur cuka dan baking soda, kemudian oleskan di area tersebut.

Biarkan beberapa menit kemudian bilas dengan air bersih.

Baca Juga: BERITA POPULER: Wajan dan Panci yang Gosong Bisa Kembali Seperti Baru dengan Baking Soda hingga Uban di Rambut Hilang Selamanya Dalam 20 Menit Pakai Kangkung

2.Noda lumpur di kaca jendela

Cara terbaik untuk membersihkan jendela adalah dengan menggunakan larutan amonia buatan sendiri.

Campurkan ammonia dan air dengan perbandingan 1: 10.

Setelah dibersihkan, pastikan mengeringkan jendela secara menyeluruh, sebaiknya dengan kain microfiber atau handuk kertas untuk menghindari goresan.

Cara lainnya adalah dengan menggunakan kentang mentah.

Potong kentang menjadi dua dan gosokkan pada kaca jendela yang kotor.

3.Membuat lantai kinclong

Larutkan saja seperempat cangkir cuka dalam 1 liter air dan pembersih lantai sudah siap.

Aplikasikan pada lantai rumah dan biarkan kering, lantai rumah akan kinclong seperti baru lagi, Moms.

4.Membersihkan cermin

Hamper sama dengan cara membersihkan kaca jendela, yaitu dengan larutan ammonia atau kentang mentah.

Jika menggunakan larutan ammonia, tambahkan 2 sendok alkohol ke dalamnya, Moms.

Baca Juga: Emak-emak Tak Lagi Pusing Memikirkan Wajan dan Panci yang Gosong Membandel, Hanya Taburkan Baking Soda Sebelum Mencuci Bisa Membuatnya Seperti Baru

5.Membersihkan jamur di shower dan dinding kamar mandi

Cara untuk membersihkan jamur adalah dengan baking soda dan lemon.

Celupkan sikat gigi ke dalam baking soda kemudian gosokkan ke bagian yang berjamur.

Setelah selesai, bilas dengan air bersih.

Seminggu sekali, gosok permukaan ini dengan setengah lemon, biarkan selama 10-15 menit, bilas dengan air, dan bersihkan sampai kering.