Inilah 5 Mitos vs Fakta Kehamilan Anak Perempuan yang Sering Didengar Ibu Hamil, Mana yang Benar?

By Aullia Rachma Puteri, Minggu, 5 September 2021 | 18:15 WIB
5 mitos vs fakta hamil anak perempuan, mana yang benar? (Pexels.com)

Nakita.id - Saat menjalani masa kehamilan, Moms pasti sering mendengar mitos vs fakta kehamilan anak perempuan.

Apalagi, buat Moms yang ingin sekali memiliki anak perempuan, mitos vs fakta hamil anak perempuan pasti selalu Moms baca.

Apa saja tips dan trik agar memiliki anak perempuan, hingga pantangan yang membuat Moms sudah hamil anak perempuan.

Nah, kali ini akan dibahas mengenai 5 mitos vs fakta hamil anak perempuan yang sering didengar ibu hamil.

Dari kelima mitos vs fakta hamil anak perempuan ini, manakah yang fakta dan manakah yang hanya mitos belaka?

Baca Juga: Mitos vs Fakta Kehamilan: Benarkah Mengonsumsi Cokelat Bisa Membuat Bayi Bergerak Aktif di Dalam Kandungan? Begini Kata Ahli

Yuk, simak penjelasan lengkapnya di bawah ini.

Detak jantung

Normalnya detak jantung bayi berkisar antara 110 hingga 160 kali per menit.

Banyak yang bilang kalau detak jantung bayi lebih cepat dari 140 kali per menit, ibu hamil anak perempuan.

Ingat, tidak ada hubungannya detak jantung dengan jenis kemalin bayi.

Karena menurut penelitian, tidak ada perbedaan antara detak jantung anak laki-laki dan perempuan saat berada di dalam perut.

Memang ada penelitian yang menyatakan bahwa detak jantung bayi perempuan lebih cepat ketimbang laki-laki. Tapi, itu hanya terjadi sesaat sebelum persalinan.

Bentuk perut melebar ke tengah adalah ciri-ciri hamil anak perempuan.

Tahukah Moms, bentuk perut ibu hamil itu banyak variasi modelnya.

Ini semua tergantung dari bentuk tubuh, otot perut, pertambahan berat badan selama hamil, dan usia kehamilan ibu.

Baca Juga: Beredar Mitos vs Fakta Kehamilan Soal Ibu Hamil Penderita Hipertensi Pantang Makan Bawang Putih, Benarkah Demikian?

Sering mual atau morning sickness

Sering mual atau morning sickness disebut hamil anak perempuan.

Asal tahu saja, kondisi mual berlebihan disebut hiperemesis gravidarum.

Jadi, tidak mutlak dan ada korelasinya dengan jenis kelamin anak yang ada di dalam perut.

Ngidam makanan asam atau manis

Ngidam itu bisa dirasakan oleh semua ibu hamil. Ini hanya pengaruh emosi semata.

Terlihat tidak cantik

Penampilan Moms yang berbeda dari sebelum hamil ini dikarenakan hormon yang memengaruhi tubuh.

Jadi, lima mitos vs fakta hamil anak perempuan di atas sebenarnya tidaklah benar.

Baca Juga: Mitos vs Fakta Kehamilan: Sering Minum Air Rebusan Kunyit Saat Hamil Muda Bisa Membahayakan Janin, Benarkah Begitu? Begini Penjelasan Sebenarnya

Ya, sejatinya ini semua mitos kehamilan belaka.

Jika ingin tahu secara benar jenis kelamin anak yang ada di dalam kandungan, bisa minta tolong pada dokter yang memeriksa dengan USG untuk mencari tahunya.

(Artikel ini telah tayang di GridHealth.id dengan judul "5 Ciri Uniq Hamil Anak Perempuan, Ternyata Hanya Mitos Belaka?")