Dapur yang Sempit Ternyata Tetap Bisa Terlihat Estetik, Kuncinya Ada pada Cara Penyimpanan Panci yang Seperti Ini

By Ruby Rachmadina, Selasa, 7 September 2021 | 13:45 WIB
Cara menyimpan panci agar terlihat rapi dan teratur (Pexels.com/Charlotte May)

Kaitan dinding

Cara ini paling banyak dilakukan oleh para ibu-ibu di Indonesia.

Panci dapat digantung menggunakan pengait yang ditempelkan pada dinding.

Penggunaan kaitan dinding bisa menyempurnakan estetika ruangan, terlebih jika Moms memiliki panci yang sangat mewah.

Sama seperti pemisah laci, kaitan dinding juga bisa digunakan untuk jenis peralatan dapur lainnya seperti wajan.

Baca Juga: Jangan Coba-coba Menyimpan Susu di Bagian Rak Pintu Kulkas Apabila Tak Ingin Hal Buruk Ini Terjadi

Dinding rak

Jika Moms memiliki hobi terhadap memasak, jenis dinding rak seperti ini sudah seharusnya Moms punya.

Dinding dalam rumah yang tak terpakai dan terlihat polos sebaiknya dimanfaatkan untuk memasangkan unit rak yang besar.

Tidak hanya akan menampung panci, semua peralatan dapur yang memiliki ukuran besar juga memungkinkan untuk bisa masuk.