Ternyata Bisa Juga Menyamarkan Pori-pori Hanya Mengandalkan Makeup, Begini Caranya!

By Ruby Rachmadina, Senin, 13 September 2021 | 09:00 WIB
menyamarkan pori-pori dengan makeup (Freepik.com)

Primer

Primer tak hanya membuat kulit menjadi terasa halus tetapi juga berguna sebagai alas bedak yang dapat menempel pada kulit wajah selama berjam-jam.

Jika Moms memiliki pori-pori yang sangat besar, Moms bisa gunakan primer berbasis silikon karena memiliki konsistensi yang lebih tebal dan dapat menghaluskan pori-pori, kerutan, bekas jerawat, dan garis-garis halus.

Primer juga bisa mencegah jerawat untuk muncul pada kulit.

Baca Juga: Trik Cepat dan Ampuh untuk Menyamarkan Keriput hanya dengan Riasan Wajah yang Seperti Ini

Foundation

Untuk menyamarkan pori-pori yang besar, hindari formula foundation yang berembun, memiliki efek mencerahkan, dan mendapatkan hasil akhir yang matte.

Carilah produk foundation yang memberi hasil akhir yang halus dan terlihat alami agar bisa menyamarkan pori-pori dan tidak terasa berat di kulit.

Berilah sentuhan foundation yang menghasilkan akhir yang bagus dan mudah menyatu dengan kulit.

Bedak tabur

Untuk hasil akhir yang sempurna, tambahkan dengan bedak tabur.

Carilah produk yang bisa tahan air dan tahan untuk diajak melakukan aktivitas selama berjam-jam dan tentunya tidak menggumpal.

Moms bisa memilih bedak tabur dengan menyesuaikan warna bedak dengan tone wajah.

Moms bisa memulainya dengan mencuci wajah terlebih dahulu dengan pembersih wajah yang lembut sehingga wajah bisa terbebas dari minyak.

Oleskan toner yang bebas dari kandungan alkohol, Moms juga bisa gunakan air misel untuk menghilangkan sel kulit mati atau bakteri di kulit.

Baca Juga: Manfaat Bedak Bayi untuk Wajah Memang Sudah Tidak Diragukan, Tapi Siapa Sangka Bedak Bayi juga Bisa Bikin Bulu Mata Lebih Panjang Tanpa Extension

Ambil sedikit primer dan oleskan dengan gerakan melingkar, lalu tepuk dengan lembut saat mengaplikasikan primer.

Gunakan brush kecil yang kaku untuk mengoleskan foundation ke area kulit wajah yang terdapat pori-pori, oleskan hingga alas bedak ini menutupi keseluruhan pori-pori.

Terakhir, untuk memberikan bedak tabur Moms bisa menggunakan spons yang dilipat menjadi dua dan tekan kuat bedak tabur yang ada pada spons ke kulit wajah.