Tanpa Sadar Akibatnya Ternyata Fatal, Mulai Sekarang Tolong Jangan Lagi Dibiasakan Langsung Pakai Baju Baru yang Belum Dicuci

By Ratnaningtyas Winahyu, Kamis, 16 September 2021 | 18:00 WIB
Bahaya langsung memakai pakaian baru (Freepik.com)

Nakita.id – Sering dilakukan banyak orang, ternyata pakaian baru yang langsung dipakai bisa akibatkan hal buruk ini.

Tak hanya anak-anak, orang dewasa juga pasti senang setelah membeli pakaian baru.

Saking tidak sabarnya, banyak orang yang kemudian langsung mengenakan pakaian baru tersebut.

Apakah Moms termasuk yang melakukannya?

Baca Juga: Kaget Sampai Ubun-ubun Lihat Pakaian Dihinggapi Banyak Kutu Busuk? Jangan Risau, Begini Cara Mencucinya Supaya Kutu Busuk Mati Berjatuhan

Jika iya, mulai sekarang sebaiknya hentikan kebiasaan tersebut ya, Moms.

Meski kelihatannya bersih, pakaian yang baru dibeli dari toko sebaiknya dicuci bersih terlebih dahulu sebelum digunakan.

Pasalnya, memakai pakaian baru yang belum dicuci ternyata bisa mengakibatkan sederet dampak buruk ini bagi tubuh dan kesehatan.

Waduh, apa dampak buruknya, ya?

Seperti dilansir dari The Spruce, berikut ini beberapa alasan pakaian baru harus dicuci sebelum dikenakan.

Pakaian baru perlu dicuci terlebih dahulu sebelum dipakai

Bahan kimia mengakibatkan ruam

Sebagian besar pakaian baru mengandung lapisan kimia bernama Urea-formaldehida.

Lapisan kimia tersebut sengaja dipakai untuk meningkatkan tekstur dan mengurangi kerutan.

Meski begitu, pakaian baru tetap sebaiknya dicuci terlebih dahulu untuk menghilangkan lapisan tersebut.

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu, Jeruk Lemon Dicampur 2 Bahan Sejuta Umat Ini Ternyata Kunci Mengembalikan Warna Pakaian Putih yang Sudah Menguning, Ini Caranya

Hal itu menjadi penting, terutama bagi orang-orang yang memiliki kulit sensitif.

Pasalnya, bahan kimi tersebut dapat mengembangkan ruam, terutama di area ketiak, leher, pinggang, dan juga paha.

Karena baunya cukup tajam, maka pencucian pakaian baru tidak cukup hanya sekali, Moms.

Namun, tenang saja. Dengan dicuci secara rutin, bahan kimia tersebut lama-kelamaan akan hilang.

Pewarna pakaian berisiko timbulkan gatal dan alergi

Selain Urea-formaldehida, bahan kimia lain yang perlu dihilangkan dari pakaian baru adalah pewarna tambahannya, Moms.

Apabila Moms langsung memakai pakaian baru sebelum dicuci, dikhawatirkan pewarna tersebut akan transfer ke kulit atau pakaian lain.

Moms perlu berhati-hati dengan hal ini, karena pewarna azo-anilin yang sering digunakan pada pakaian dapat menyebabkan reaksi kulit yang parah, terutama bagi anak kecil yang alergi terhadapnya.

Jika Moms atau Si Kecil memiliki alergi, ruam yang muncul akan mirip dengan paparan poison ivy (tumbuhan yang daunnya dapat menyebabkan gatal saat tersentuh kulit).

Baca Juga: Emak-emak Pasti Nyesel Baru Tahu, Cuka Putih Bisa Merontokkan Noda Kuning di Pakaian Putih Hanya Semudah Ini, Simak Cara Kerjanya

Sementara itu, apabila alerginya tidak terlalu parah, biasanya yang muncul adalah bercak kulit yang kering dan meradang.

Terdapat bakteri, jamur, dan serangga

Walaupun kelihatannya bersih, bukan tidak mungkin pakaian baru menyimpan kutu, kudis, bakteri, dan jamur.

Apalagi, jika pakaian tersebut telah dikenakan orang lain sebelumnya.

Maka dari itu, daripada berisiko terkena bakteri, jamur, dan serangga, lebih baik bersabar dan cuci pakaian baru terlebih dahulu sebelum digunakan ya, Moms.