Jangan Dulu Kesal Kalau Pakaian Terkena Noda Minyak, Terapkan Langkah Sederhana Ini untuk Menghilangkannya

By Poetri Hanzani, Minggu, 19 September 2021 | 12:47 WIB
Cara menghilangkan noda minyak pada pakaian (Pixabay.com/ Skitterphoto)

Cara menghilangkan noda minyak pada pakaian

- Oleskan sabun cuci piring alami ke noda minyak

Langkah pertama menghilangkan noda minyak pada pakaian adalah menempatkan pakaian yang terkena noda minyak pada permukaan yang rata.

Setelah itu, oleskan beberapa tetes sabun cuci piring alami ke area pakaian yang terkena noda minyak. 

Gosok noda

Selanjutnya, gosok noda minyak menggunakan sikat gigi yang telah dibasahi.

Gosok secara perlahan hingga kuat sampai noda minyak terangkat. 

Beri baking soda

Selesai digosok, tutupi area noda minyak pada pakaian dengan baking soda untuk membantu menyerap minyak berlebih, kemudian, gosok kembali noda minyak menggunakan sikat gigi.

Selanjutnya, tambahkan baking soda sembari menyikat noda hingga membuat soda kue membentuk pasta dan menutupi area yang terkena noda. 

Baca Juga: Tanpa Sadar Akibatnya Ternyata Fatal, Mulai Sekarang Tolong Jangan Lagi Dibiasakan Langsung Pakai Baju Baru yang Belum Dicuci