Lakukan 3 Tips Self-Care Ini untuk Jaga Kesehatan Mental Selama Pandemi

By Amallia Putri, Minggu, 19 September 2021 | 16:30 WIB
Pentingnya self-care saat pandemi (Freepik.com)

Ada beberapa tips yang bisa anda lakukan untuk mengatasi stres dan kecemasan selama pandemi.

1. Melakukan mindful eating

Barangkali Moms jarang mendengar penggunaan kalimat ini di percakapan sehari-hari.

Mindful eating adalah perilaku saat melibatkan kesadaran penuh saat makan atau minum. 

Tidak hanya dari bagaimana makanan tersebut dapat membuat kita kenyang.

Dalam mindful eating, kita dituntut untuk memerhatikan warna, aroma, tekstur, rasa, temperatur, bahkan suaranya saat kita kunyah.

Apa manfaatnya dari melakukan mindful eating?

Perhatikan bagaimana makanan tersebut memberikan pengaruh pada mood kita.

Baca Juga: Berikut Cara Orangtua untuk Membangun Semangat dan Menjaga Kesehatan Mental Anak Saat Pandemi

Dilansir dari Psychology Today, dengan mengonsumsi makanan yang kita sukai dengan minful eating, seakan kita mendapatkan kembali semangat dan membuat kita merasa lebih baik.

Usahakan untuk tidak melakukan mindful eating sambil melakukan hal lain, sekalipun kegiatan tersebut juga termasuk dalam kegiatan self-care Moms.

Misalnya, Moms makan biskuit kesukaan sambil membaca buku motivasi.

Boleh saja menyiapkan biskuit kesukaan kita untuk cemilan sembari membaca buku.

Namun, akan lebih baik jika kedua kegiatan tersebut dilakukan di waktu yang tak bersamaan.

Moms bisa membaca satu bab terlebih dahulu, lalu berhenti sejenak.

Saat berhenti, Moms bisa menyantap biskuit kesukaan dengan mindful eating.