Tak Perlu Jebakan atau Lem, Tikus di Rumah Dijamin Mabok dan Kapok Balik Lagi Hanya Bermodalkan Bubuk Kopi, Begini Caranya

By Shinta Dwi Ayu, Senin, 20 September 2021 | 19:45 WIB
Cara membuat tikus kapok datang ke rumah dengan bubuk kopi. (Kolase foto Pexels.com dan Freepik.com)

Akhirnya kebanyakan orang akan memanfaatkan jebakan atau lem untuk menjerat tikus dan kemudian dibuang.

Namun, terkadang hewan yang satu ini sangat pintar, sehingga tidak mempan ketika menggunakan jebakan atau lem untuk membuatnya pergi dari rumah.

Tikus pun akan menghindari jebakan dan lem tersebut. 

Maka dari itu, Moms dan Dads harus mencari cara lain agar membuat tikus mati dan kapok balik lagi ke rumah.

Baca Juga: Gak Kalah Canggih dari Racun atau Perangkap, Membasmi Tikus dari Rumah Tanpa Membunuhnya Ternyata Segampang Ini, Kuncinya Ada pada Daun Ini

Salah satu cara paling mudah untuk mengusir tikus adalah dengan memanfaatkan bahan-bahan alami.

Yakni, dengan menggunakan bubuk kopi.

Bubuk kopi merupakan salah satu bahan alami yang memiliki aroma cukup menyengat. 

Untuk sebagian besar orang, mencium aroma bubuk kopi tentu sangat nikmat.

Namun, bagi tikus, aroma bubuk kopi sendiri sangat mematikan.