Rutin Minum Wedang Jahe Selama Sebulan, Bisa Berikan Sederet Manfaat Untuk Tubuh

By Kirana Riyantika, Rabu, 22 September 2021 | 11:00 WIB
Rutin minum wedang jahe selama sebulan bisa berikan sederet manfaat ini (Pexels.com/Cup of Couple)

Bahkan, Moms bisa tidak lagi mengalami refluks asam bila secara teratur minum wedang jahe.

Dalam sehari, Moms cukup minum secangkir wedang jahe atau maksimal dua cangkir.

Sifat anti-inflamasi

Rutin minum wedang jahe selama sebulan sangat baik untuk orang yang mengidap radang sendi.

Baca Juga: Coba-coba Minum Wedang Teh Jahe 7 Hari Berturut-turut, Perempuan Ini Kaget Lihat Perubahan di Tubuhnya

Gingerol yang merupakan salah satu zat yang ditemukan pada jahe memiliki sifat anti-inflamasi.

Sifat anti-inflamasi ini bisa mengurangi rasa sakit dan ketidak nyamanan pada persendian.

Gingerol juga bisa meningkatkan fungsionalitas tubuh secara keseluruhan.

Salah satu manfaat rutin minum wedang jahe adalah bisa melawan sel kanker

Melawan sel kanker

Dokter di Pusat Kanker Komprehensif Universitas Michigan menyatakan bahwa jahe efektif melawan sel kanker ovarium.

Jahe bahkan diklaim aman dalam mengobati kanker yang minim efek samping.