Pasti Belum Banyak Tahu, Modalnya Cuma Kulit Kentang yang Diolah Seperti Ini Tak Disangka Bisa Bantu Menutupi Uban Secara Alami

By Poetri Hanzani, Jumat, 24 September 2021 | 14:43 WIB
menutupi rambut beruban dengan memanfaatkan kulit kentang (pixabay.com/PublicDomainPictures)

Nakita.id - Moms, saat mengupas kentang sebaiknya jangan lagi untuk membuang kulitnya ya.

Sering dianggap tidak bermanfaat, siapa sangka kulit kentang juga punya khasiat.

Salah satu manfaat yang bisa didapatkan membantu untuk mengatasi uban.

Rambut beruban memang membuat siapapun menjadi kurang percaya diri.

Moms bisa membantu untuk menutupi rambut beruban dengan memanfaatkan kulit kentang.

Melansir stylecraze, bahan-bahan yang diperlukan:

Baca Juga: Dijamin Manjur, Ahli Bongkar Trik Ampuh Menghilangkan Uban di Usia Muda Cuma Lakukan Hal Sederhana Seperti Ini

- Kulit kentang dari 6 kentang

- 2 gelas air

Untuk membuat ramuan ini, Moms memerlukan waktu sekitar 5 menit.

Proses membuatnya cukup mudah, berikut langkahnya:

- Kulit kentang yang sudah dikupas tadi harus kita rebus sampai mendapatkan larutan tepung yang cukup kental

- Kalau sudah, air rebusan kulit kentang tadi harus kita dinginkan terlebih dahulu

- Jika sudah dingin, saring dan kumpulkan airnya ke dalam cangkir

Baca Juga: Para Perempuan Beruban Akhirnya Bisa Bahagia, Uban di Rambut Bisa Langsung Hilang Permanen Tak Bersisa dalam Waktu 30 Menit Saja, Modalnya Cukup Pakai Kulit Buah Ini

- Kemudian Moms bisa menuangkan air rebusan kulit kentang tadi ke rambut

- Namun sebelumnya, pastikan rambut dalam kondisi yang sudah bersih ya Moms

Moms bisa mencoba melakukan cara ini sekitar 1-2 kali seminggu.

Air rebusan kulit kentang disebut bisa membantu menutupi rambut beruban dengan menambahkan pigmen.

Bagaimana Moms, tidak ada salahnya untuk dicoba bukan?

Baca Juga: Modalnya Cuma Serai yang Diolah Jadi Seperti Ini, Tapi Nyatanya Uban di Rambut Justru Hilang Permanen Dalam Sekejap, Yuk Coba Sekarang