Tinggalkan Pewarna Rambut yang Memicu Bahaya pada Kulit Kepala, Menghitamkan Rambut Beruban dengan Ampuh dan Permanen Ternyata Cuma Butuh Madu

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Rabu, 29 September 2021 | 08:15 WIB
Menghitamkan rambut beruban dengan bahan alami yakni madu (kolase pexels)

Nakita.id – Menghitamkan rambut beruban tentu masih jadi PR penting bagi setiap perempuan.

Banyak yang merasa kurang percaya diri karena memiliki rambut beruban.

Bahkan, kini rambut beruban tak hanya dialami perempuan yang berusia lanjut.

Beberapa perempuan berusia muda sudah mulai memiliki rambut di ubannya.

Baca Juga: Nyesel Banget karena Baru Tahu, Hanya Iseng Oleskan Jahe dan Susu ke Rambut Beruban, Perempuan Ini Kaget Sampai Tak Perlu ke Salon Lagi karena Alami Hal Ini

Ada beberapa penyebab rambut beruban, salah satunya kebiasaan merokok, minum alkohol, stres, hingga ada masalah kesehatan tertentu.

Biasanya, mengatasi rambut beruban dilakukan dengan cara mewarnai rambut.

Tapi mewarnai rambut bisa berisiko ketika kandungan di dalam pewarna rambutnya akan membahayakan kulit kepala.

Oleh sebab itu, kini Moms harus beralih menggunakan bahan yang alami.

Mengutip dari Reader's Digest, Moms bisa menghitamkan rambut beruban hanya dengan menggunakan bahan alami.

Salah satu bahan alami yang ampuh untuk menghitamkan rambut beruban secara permanen adalah madu.

Menghitamkan rambut beruban menggunakan madu

 

Madu murni memiliki kandungan nutrisi dan enzim yang memberikan kilauan terhadap rambut kusam.

Madu juga memiliki sifat humektan yang membantu mengatur kelembaban pada rambut.

Baca Juga: Auto Bikin Emak-emak Happy, Iseng Oleskan Sisa Susu Jahe ke Rambut Sebelum Keramas, Perempuan Ini Kaget Lihat Ubannya Menghilang Seminggu Kemudian

Caranya mudah, Moms hanya perlu mengoleskannya pada rambut hingga merata. Biarkan selama 10 menit, kemudian bilas hingga bersih.

Perlu diketahui Moms, memakai masker madu membutuhkan waktu yang cukup lama untuk membilasnya.

Pakai dua kali seminggu agar rambut beruban segera hilang.

Selain madu, ada dua bahan alami yang ampuh untuk mengatasi rambut beruban.

Jahe

Akar jahe mengandung vitamin, magnesium, fosfor dan potasium yang memberi nutrisi untuk folikel rambut.

Menghitamkan rambut beruban dengan bahan alami

Rambut akan menjadi lebih kuat dan tehindar dari kerontokan.

Selain itu, jahe dapat meningkatkan pertumbuhan rambut dan memiliki khasiat sebagai antimikroba yang kuat.

Antimikroba ini mampu mengendalikan ketombe, juga mengendalikan kelembababn rambut.

Caranya sangat mudah. Parut beberapa potong jahe, campurkan dengan susu, kemudian aduk rata. 

Baca Juga: Dijamin Anti-gagal! Cuma Perlu Siapkan Ketumbar dan Uban Akan Hilang dengan Sendirinya dengan Waktu Singkat, dr. Zaidul Akbar Berani Jamin Khasiatnya

Aplikasikan pada rambut, tunggu hingga 10 menit kemudian bilas hingga bersih.

Jika dilakukan secara rutin satu minggu sekali, maka rambut beruban akan segera hilang dan Moms kembali memiliki rambut hitam berkilau.

Olive Oil

Olive oil terkenal sebagai pelembab rambut dan memberi kekuatan pada akar.

Terlebih untuk rambut bercabang yang membuat rambut terlihat kering dan kusam, olive oil berkhasiat untuk mengatasinya.

Berikut cara membuat bahan alami tersebut untuk membuat rambut kembali hitam.

Menggunakan olive oil untuk menghitamkan hambut, perlu mencampurnya dengan minyak biji merica hitam. 

Kombinasi kedua bahan ini telah digunakan untuk menangani masalah rambut beruban.

Caranya, ambil mangkuk kecil dan aduk kedua minyak. Aplikasikan pada rambut hingga rata sampai ke kulit kepala.

Baca Juga: Jangan Sampai Nyesel kalau Sudah Terlanjur Terjadi, Ternyata Ini Penyebab Munculnya Rambut Uban Selain Faktor Usia

Biarkan selama 60 menit, kemudian bilas dengan air hangat.

Untuk mendapatkan hasil yang sempurna, Moms perlu melakukan setiap hari selama satu minggu. Setelah satu minggu, Moms bisa menggunakannya 3 kali seminggu.

Nah Moms, selain menggunakan bahan alami ini untuk menghitamkan rambut, Moms juga perlu merubah pola hidup. Mengurangi stres juga bisa mencegah tumbuhnya uban ini.