Nyesel Baru Tahu Sekarang, Selain Jadi Pelapis Dinding, Ternyata Ini 5 Fungsi Lain Wallpaper untuk Dekorasi Rumah

By Kintan Nabila, Rabu, 29 September 2021 | 18:40 WIB
Fungsi lain wallpaper selain untuk melapisi dinding (Pexels.com)

Nakita.id - Moms, selain berfungsi sebagai pelapis dinding, wallpaper juga bisa dimanfaatkan untuk hal lain, lo!

Wallpaper biasanya punya warna-warna yang cerah dengan beragam motif unik dan menarik.

Moms bisa melapisi furnitur atau perabotan rumah lainnya dengan wallpaper agar tampilannya terlihat seperti baru.

Melansir dari Times of India, ternyata ini fungsi lain wallpaper.

Baca Juga: Memasang Wallpaper Sendiri Bisa Kok, Begini Caranya dengan 6 Langkah

1. Melapisi kabinet yang warnanya pudar

Moms, kabinet dan lemari di rumah sudah mulai pudar warnanya?

Sayang sekali ya kalau beli baru, kalau strukturnya masih kokoh.

Moms bisa menutupi warnanya yang pudar dengan wallpaper, misalnya di pintu atau bagian sampingnya.

Pilih warna dan pola yang kontras dengan interior lainnya di rumah, ya!

2. Wallpaper untuk menghias anak tanggaMoms, mungkin ingin memberi sentuhan baru pada area tertentu di rumah, misalnya di tangga.

Inilah waktu yang tepat untuk mengasah kreativitas kita.

Tempelkan wallpaper berpola pada anak tangga.

Namun, jangan pilih motif yang terlalu mencolok ya, karena bisa bikin orang pusing saat naik tangga.

Baca Juga: Begini Tips Untuk Tambahkan Wallpaper di Kamar Si Kecil

3. Melapisi baki plastik yang lunturMoms, kenapa ya baki di rumah warna dan gambarnya suka luntur?

Ternyata, penyebabnya gara-gara terhapus tumpahan air dari gelas, lo.

Jangan dulu dibuang, ya!

Moms bisa melapisi baki dengan lembaran wallpaper yang anti air agar lebih awet.

Backsplash dapur yang bisa didekorasi dengan wallpaper

4. Mengganti suasana dapur

Moms bisa menempelkan wallpaper pada backsplash.

Backsplash merupakan area dinding yang memisahkan antara kabinet di bawah dan kitchen set di atas.

Pilihlah warna yang sudah disesuaikan dengan konsep dapur.

Moms juga bisa mengganti-ganti wallpaper dengan model lain jika sudah bosan.

Baca Juga: Memasang Wallpaper Nyatanya Membuat Kamar Mandi Menjadi Tidak Sehat.

5. Mendekorasi bagian dalam lemari yang polosLemari baju biasanya bagian dalamnya, berwarna polos. 

Jika Moms ingin mempercantik bagian dalam lemari, boleh saja memasang wallpaper berpola.

Begitupun dengan lemari yang ada di dapur agar terlihat bersih.

Jadi Moms tidak perlu melapisi bagian dalam lemari di dapur dengan kertas koran lagi.