Pasti Nyesal Kalau Tak Dicoba, Ngepel Pakai Parutan Kelapa Dijamin Nggak Perlu Lagi Buang Duit Buat Beli Cairan Pembersih

By Shinta Dwi Ayu, Kamis, 30 September 2021 | 18:45 WIB
Manfaat mengepel dengan parutan kelapa. (Kolase Nakita.id/ Pexels)

Nakita.id - Mengepel menjadi salah satu kegiatan wajib yang dilakukan banyak orang.

Mengepel lantai sendiri harus dilakukan secara rutin agar rumah Moms selalu bersih.

Lantai rumah sering kali menjadi tempat paling nyaman untuk sekedar bersantai, dan juga berkumpul bersama keluarga.

Baca Juga: Emak-emak Bisa Tetiba Girang karena Ternyata Bahan di Rumah Ini Juga Bisa Bikin Lantai Benar-benar Bersih

Bayangkan saja jika lantai tidak dipel secara rutin maka akan ada banyak bakteri yang membahayakan kesehatan keluarga.

Kebanyakan Moms pun akan akan menggunakan pembersih lantai ketika mengepel.

Saat ini pembersih lantai sendiri memiliki banyak aroma sehingga ketika mengepel lantai Moms bukan hanya bersih tapi juga wangi.

Namun selain pembersih lantai ada bahan alami yang sangat baik digunakan untuk mengepel.

Bahkan bahan alami tersebut dipercaya bisa membuat lantai lebih mengkilap.

Bahan alami tersebut adalah parutan kelapa Moms.

Baca Juga: Cuma #5MenitAja Atasi Tangan Keriput Karena Melakukan Banyak Pekerjaan Rumah Tangga

Bukan hanya lantai keramik, lantai berpelur semen pun bisa mengkilap hanya dengan parutan kelapa.

Nah begini caranya melansir dari Tribunnews.com

1. Pertama-tama, pisahkan daging kelapa dengan serabutnya

2. Parut daging kelapa hingga halus

3. Kemudian, sangrai parutan kelapa hingga minyak kelapa keluar dan daging kelapa menjadi agak hitam

4. Tempelkan serabut kelapa ke daging kelapa yang telah disangrai tadi hingga daging kelapa menempel ke serabut

5. Gosokkan serabut kelapa ke lantai berpelur secara rutin pada sore hari

Baca Juga: 5 Trik yang Memudahkan Pekerjaan Rumah Tangga dengan Bantuan Baking Soda!

6. Akan ada remah-remah daging kelapa yang tertinggal. Biarkan semalaman.

7. Keesokan paginya, sapu remah kelapa yang tertinggal dan pel seperti biasa

Bila Moms konsisten menerapkan langkah ini selama sebulan, niscaya akan mendapatkan lantai keramik dan berpelur yang kesat dan mengilap.