Nggak Perlu Rogoh Banyak Uang, Cuma Beberapa Sendok Cuka Bisa Memberikan Keajaiban pada Tanaman di Rumah

By Riska Yulyana Damayanti, Senin, 4 Oktober 2021 | 09:00 WIB
Manfaat cuka untuk tanaman (Pexels.com/Cottonbro)

Nakita.id - Wah, ternyata cuka juga bermanfaat untuk tanaman, Moms.

Cobalah menuangkan cuka ke tanaman dengan takaran tertentu dan lihat keajaiban yang terjadi setelahnya.

Disebutkan, cuka bisa membantu meningkatkan perkecambahan hingga membersihkan daun dari kotoran.

Melansir dari Balcony Garden Web, Minggu (3/10/2021), berikut ini manfaat cuka untuk tanaman hias indoor.

Baca Juga: Bisa Diterapkan dari Sekarang! Begini Cara Mudah Basmi Ketombe Secara Alami, Lakukan 5 Hal Ini1. Meningkatkan perkecambahan

Cuka dapat melunakkan kulit terluar biji, yang merupakan selaput keras yang dapat mengganggu proses perkecambahan.Untuk memudahkan perkecambahan, rendam benih semalaman dalam semangkuk air yang sudah diberi lima sampai delapan tetes cuka putih.

Hal ini akan membantu benih berkecambah lebih cepat sambil meningkatkan peluang secara signifikan.

2. Mengontrol jamur tepung

Asam asetat dalam cuka sangat bagus untuk mengendalikan embun tepung.

Tambahkan dua sampai tiga sendok makan cuka dalam tiga liter air, lalu semprotkan pada area tanaman yang terkena.3. Mengubah pH tanah

Campurkan satu sendok makan cuka. Siram tanaman dengan larutan ini.

Larutan ini bermanfaat untuk tanaman yang menyukai asam seperti pakis, violet Afrika, tanaman karet, dan kacapiring.

Baca Juga: Cuma 20 Menit Flek Hitam yang Membandel pada Wajah Bisa Segera Hilang, Ya Ampun Cukup Pakai Bahan Rumahan Ini4. Membersihkan daun tanaman hias indoor

Daun tanaman hias indoor dapat menumpuk kotoran dari waktu ke waktu.

Banyak pula tanaman hias yang mengalami bintik-bintik putih pada daunnya karena air sadah yang tinggi kandungan mineral.

Moms dapat menghilangkan noda atau debu ini dengan membuat campuran setengah cangkir cuka putih, lima sampai delapan tetes sabun cuci piring, serta delapan sampai 10 gelas air.

Masukkan semua bahan itu ke mangkuk besar dan aduk sampai tercampur rata.

Kemudian, isi bahan ke dalam botol semprot dan semprotkan pada daun tanaman hias, dan lap memakai kain katun.

Setelah mencoba trik ini, hindari menempatkan tanaman di bawah terik matahari langsung karena dapat membakar daun.

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu Caranya, Ternyata Mudah Banget Hilangkan Noda Kopi atau Teh di Cangkir, Gunakan Baking Soda hingga Cuka

Trik ini juga akan membantu mengurangi masalah hama dan penyakit.5. Menjauhkan tanaman hias dari hewan peliharaan

Hewan peliharaan seperti anjing dan kucing dapat menyebabkan banyak masalah pada tanaman dalam ruangan.

Cuka bisa membantu menjauhkan tanaman hias dari hewan peliharaan karena tidak menyukai aroma dari cuka.

Cukup basahi kain lama dengan cuka dan letakkan di dekat pot, rendam kembali sesekali untuk hasil terbaik.

(Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "7 Manfaat Cuka untuk Tanaman Hias Indoor")