Satu Indonesia Kena Tipu! Ahli Bongkar Fakta yang Sebenarnya Soal Isu Vaksin Covid-19 Bisa Mengubah Warna Darah

By Riska Yulyana Damayanti, Selasa, 5 Oktober 2021 | 18:00 WIB
Berita Hoaks soal vaksin Covid-19 (Pixabay.com/ geralt)

Konfirmasi

Menanggapi hal itu Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Langsung sekaligus Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes), dr Siti Nadia Tarmizi mengatakan bahwa informasi tersebut adalah hoaks.

"Enggak benar lah, itu hoaks, darah enggak berubah dari vaksin, warna merah karena adanya zat besi," ujar Nadia saat dihubungi Kompas.com, Senin (4/10/2021).

Baca Juga: Satu Indonesia Harus Tahu, Mulai Sekarang Jangan Lagi Melanggar Hal-hal yang Tidak Boleh Dilakukan Setelah Vaksin Covid, Efeknya Nggak Main-main

Ia menjelaskan, tidak ada kaitannya vaksin Covid-19 dengan sel darah merah seperti yang disebutkan dalam narasi unggahan tersebut.

"Tidak ada kaitannya," lanjut dia.

Menurut Nadia, klaim soal darah orang yang sudah divaksin tidak bisa digunakan untuk donor darah adalah informasi salah.

Ia menjelaskan, orang yang sudah divaksin dapat melakukan donor darah seperti biasanya.

 

(Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "[HOAKS] Vaksin Covid-19 Ubah Warna Darah dan Tidak Bisa Didonorkan")