Cuma Modal Daun Salam dan Bahan Alami Ini Ternyata Ampuh Mengusir Kecoak di Rumah, Dijamin Nggak Bakal Balik Lagi

By Poetri Hanzani, Jumat, 8 Oktober 2021 | 11:09 WIB
mengusir kecoak di rumah. (pixabay.com)

1. Daun salam

Daun salam sudah sejak lama digunakan sebagai bahan alami yang mengusir kecoak.

Selain beraroma kuat, daun salam juga mudah ditemukan, kamu pasti punya daun salam di dapurmu bukan.

Aroma daun salam yang menyengat cukup efektif untuk mengusir tikus, lalat dan ngengat.

Taburkan remahan daun salam di area yang sering didatangi kecoak, atau kamu bisa menghancurkan daun salam segar dan letakkan di mangkuk kecil dan taruh di sudut ruangan, pintu masuk dapur dan meja dapur.  

2. Kayu manis

Kecoak dipercaya tidak menyukai bubuk kayu manis karena teksturnya yang seperti butiran pasir dan kasar, namun belum ada studi khusus mengenai ini.

Untuk menggunakan kayu manis sebagai pengusir kecoak taburkan bubuk kayu manis pada permukaan meja dapur dan tempat lain yang sering didatangi kecoa.

Karena aromanya yang pudar saat terkena udara dan angin, sebaiknya ulangi taburan kayu manis di tempat yang sama.

3. Bawang putih dan cengkeh

Bawang putih dan cengkeh memiliki aroma kuat dan menyengat yang dihindari kecoak.

Kamu bisa menabur bubuk bawang putih di sudut ruangan atau meja dan taburkan beberapa cengkeh utuh.

Seperti kayu manis, aroma cengkeh cepat pudar karena udara.

Bila ditempatkan di tempat lembab, cengkeh cenderung mulai membusuk dan dapat menarik hama lain untuk datang.

Ganti cengkeh 1 sampai 2 minggu untuk mencegah hal itu terjadi.

Baca Juga: Wah Kudu Waspada! Ya Ampun Ternyata Hewan-hewan Ini Berbahaya untuk Kesehatan, Termasuk Tikus hingga Kecoak