Selain Bisa Memicu GTM, Ini yang Akan Terjadi Saat Moms Memberi MPASI dengan Tekstur yang Salah untuk Bayi

By Kintan Nabila, Minggu, 10 Oktober 2021 | 09:30 WIB
Salah satu penyebab GTM, bayi diberi tekstur MPASI yang salah (Freepik)

Nakita.id - Saat memasuki usia 6 bulan, biasanya Si Kecil sudah dikenalkan dengan MPASI (Makanan pendamping ASI).

MPASI yang diberikan pun harus sesuai dengan usianya, Moms!

Misalnya, saat awal diberi MPASI bayi diberi makanan dengan tekstur sangat lembut.

Kemudian, saat mulai memasuki usia 7 bulan ke atas, anak boleh naik tekstur dengan MPASI yang agak kasar.

Baca Juga: Berita Kesehatan: Tips Dokter Reisa Untuk Mengatasi Anak Susah Makan

Tentunya ketentuan pemberian makan ini disesuaikan dengan kemampuan anak dalam mengunyah, menelan, dan mencerna makanan.

Namun, terkadang ada juga beberapa Moms yang masih keliru mengenai seperti apa tekstur yang disarankan untuk anak sesuai usianya.

Akibatnya anak jadi menolak makan dan mengalami GTM (Gerakan Tutup Mulut).

Nah Moms, apa yang akan terjadi jika anak diberi tekstur MPASI yang salah?