Empat Langkah Mudah Bebaskan Wajah dari Flek Hitam Menyebalkan, Salah Satunya Cukup dengan Modal Pepaya

By Diah Puspita Ningrum, Senin, 11 Oktober 2021 | 10:05 WIB
Manfaat pepaya untuk menghilangkan flek hitam di wajah (Kolase foto Pexels.com)

3. Antioksidan 

Produk perawatan wajah kerap diformulasikan dengan antioksidan untuk meminimalkan munculnya flek hitam.

Antioksidan dapat menghilangkan flek hitam di wajah karena bisa meningkatkan produksi kolagen dan membantu mencegah pigmentasi kulit abnormal.

Ini juga membantu menghambat tirosinase, enzim yang bertanggung jawab untuk produksi melanin.

Baca Juga: Jangan Sampai Nyesel karena Nggak Tahu, Menghilangkan Flek Hitam di Wajah Ternyata Rahasianya Hanya dengan 6 Perawatan Rumahan Ini Aja

4. Eksfoliasi kulit dengan pepaya

Tak kalah penting Moms sebaiknya melakukan eksfoliasi agar kulit wajah yang mati bisa terangkat.

Salah satunya dengan pepaya karena buah ini mengandung asam alfa-hidroksi, sehingga membantu menghilangkan sel-sel kulit mati dan kusam, serta memperlihatkan sel-sel kulit yang sehat.

Cara eksfoliasi menggunakan pepaya sangatlah sederhana yaitu menumbuk pepaya matang dan mengoleskannya ke kulit.

Lalu, cuci wajah menggunakan gerakan melingkar yang lembut untuk hasil yang efektif.