Keren, Jangan Lewatkan 7 Hal ini Saat Berkunjung ke Danau Toba

By Fairiza Insani Zatika, Senin, 5 Maret 2018 | 15:09 WIB
Pemandangan Danau Toba (Intisari Online)

Nakita.id - Jalan-jalan adalah salah satu kegiatan yang baik dilakukan untuk mengisi waktu luang. 

Kegiatan sehari-hari yang Moms lakukan mungkin tak jarang membuat pikiran menjadi jenuh. 

Terlebih bagi Dads yang mungkin saja kerap lembur karena banyaknya pekerjaan.

BACA JUGA: Danau Natron, Fenomena Alam yang Bisa Mengubah Hewan Menjadi Batu

Tak ada salahnya untuk sesekali pergi berlibur bersama Dads dan si kecil. 

Jika memiliki waktu luang yang panjang serta tabungan lebih, sempatkanlah untuk pergi keluar kota bersama keluarga. 

Tak perlu jauh-jauh hingga keluar negeri, di Indonesia pun banyak destinasi wisata yang bisa Moms kunjungi. 

Salah satunya danau terbesar dan terluas di Indonesia, yakni Danau Toba.

Melansir situs Tripsavvy.com, beberapa hal ini sebaiknya Moms lakukan saat berkunjung ke Danau Toba: 

1. Kunjungi Desa Batak Kuno

Salah satu destinasi yang cukup mudah dijangkau di sekitar Danau Toba adalah sisa-sisa reruntuhan desa Batak dengan kursi-kursi batunya. 

Kursi batu tersebut kerap digunakan untuk pertemuan para tokoh-tokoh setempat.

BACA JUGA:Mengenal Kakebo, Solusi Cerdas Menabung ala Jepang Untuk Stay At Home Moms  

Berkunjung ke daerah ini akan memberikan Moms dan keluarga pengalaman akan keberagaman budaya di Indonesia. 

2. Berkendara Mengelilingi Pulau

Berkeliling di sepanjang Pulau Samosir sebaiknya Moms lakukan sejak pagi hari. 

Namun, sekadar bersepeda atau mengendarai motor di sekitar pulau, akan memberikan suguhan menarik tentang kehidupan masyarakat desa setempat. 

Gereja-gereja tua, pemandangan vulkanik dan kehidupan warga setempat sangat menarik untuk dilihat. 

Moms tentu bisa menyewa sepeda motor dengan harga yang cukup terjangkau. 

3. Berkunjung ke Tuk Tuk 

Tuk Tuk

Tuk Tuk adalah salah satu tempat yang indah di Pulau Samosir. 

BACA JUGA: Menjadi Bridesman, Baim Wong Justru Diledek Karena Salah Kostum

Lokasinya ada di Kecamatan Simanido, Kabupaten Samosir, Provinsi Sumatera Utara. 

Tempat ini banyak dikunjungi oleh turis lokal maupun asing. 

Dari Tuk Tuk, pengunjung dapat menikmati indahnya pemandangan Danau Toba. 

4. Mengunjungi Pemandian Air Hangat

Pemandian air panas (hot spring) yang ada di kaki gunung Pusuk Buhit menjadi salah satu objek wisata andalan Kabupaten Samosir. 

Moms bisa menyaksikan pemandangan Danau Toba yang luar biasa dari atas sumber air panas.

5. Mengunjungi Museum Batak 

Museum ini terletak di Simanido, sekitar sembilan mil dari Tuk Tuk. 

BACA JUGA: Tak Sungkan, Begini Penampilan Nagita Slavina Rakit Perabot Rumah

Sebuah rumah tradisional raja kuno dipugar dan diubah menjadi Museum Batak. 

6. Melihat Pagelaran Tari dan Musik Batak Tradisional

Beberapa wisma yang populer kerap menyuguhkan pagelaran musik tradisional dan tarian Batak. 

Namun biasanya, jumlah wisatawan yang hadir menentukan apakah pertunjukan akan berlangsung atau tidak. 

7. Melihat Danau dalam Danau

Terselip di pedalaman pulau sebelah barat Tuk Tuk, terdapat Danau Sidihoni.

Ini termasuk fenomena langka di dunia, di mana terdapat danau di atas danau.

Namun, cukup sulit untuk bisa datang ke sana. 

BACA JUGA: Raffi Ahmad Kaget Demi Mendengar Permintaan Ngelunjak Rafathar

Para pengunjung harus berani melewati jalan kasar dan sedikit mendaki. 

Nah, Moms, jika punya waktu luang, coba sempatkan untuk berkunjung ke Danau Toba.