Coba Iseng Taburkan Garam ke Dalam Bak Mandi, Moms Dijamin Bakal Ketagihan Rasakan Manfaatnya

By Shinta Dwi Ayu, Jumat, 15 Oktober 2021 | 06:30 WIB
Manfaat menaburkan garam ke dalam bak kamar mandi (Kolase foto Pexels.com)

Nakita.id - Sebagian besar orang Indonesia masih menggunakan bak di kamar mandi untuk menampung air.

Ada beberapa jenis bak kamar mandi yang sampai saat ini masih digunakan kebanyakan orang Indonesia.

Mulai dari yang terbuat dari semen, kaca, ataupun ada yang dari bahan plastik.

Baca Juga: Pasti Nyesal Kalau Tak Dicoba, Iseng Letakkan Daun Pandan di Sudut Kamar Mandi Ternyata Bisa Datangkan Manfaat Luar Biasa Ini

Namun, tak bisa dipungkiri, sudah banyak juga orang yang tidak lagi menggunakan bak mandi dan lebih memilih menggunakan shower.

Dengan shower, mandi memang menjadi lebih praktis dan air yang digunakan untuk mandi pun relatif bersih.

Berbeda dengan air yang ditampung di bak mandi, yang lebih berisiko tercampur dengan sabun atau pun debu.

Maka dari itu, Moms yang menggunakan bak mandi harus rajin menguras atau membersihkan bak.

Tujuannya agar air yang ada di dalam bak mandi tetap bersih ketika digunakan.

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu Caranya, Ternyata Semudah Ini Bersihkan Kamar Mandi Tanpa Waktu Lama

Namun, tahukah Moms, mandi dengan air yang ditampung di bak mandi bisa datangkan manfaat luar biasa bagi tubuh, lo.

Akan tetapi, Moms perlu menaburkan garam ke dalam bak mandi tersebut.

Selain itu, gunakanlah air garam tersebut untuk mandi Moms.

Melansir dari Tribunnews.com, garam mengandung magnesium, kalsium, potassium, bromida, dan sodium.

Mineral-mineral ini akan menutrisi dan menjaga kulit Moms agar menjadi lembut, halus, dan kenyal. Mineral ini mudah diserap pori-pori dan mampu meningkatkan kecerahan kulit.

Baca Juga: Banyak Orang Bisa Melakukannya, Cukup 10 Menit Kamar Mandi Bisa Kembali Kinclong dengan Cara Mudah dan Sederhana Ini

Sementara itu, magnesium membantu melawan kelelahan dan melawan stres, sama halnya dengan bromida yang menenangkan otot.

Namun, ketika hendak menaburkan garam ke dalam bak mandi, pastikan dulu apakah kulit Moms sensitif atau tidak.

Karena, jika sensitif lebih baik tidak dilakukan. Namun jika tidak, Moms bisa mencobanya.

Nah, itu dia Moms manfaat menaburkan garam ke dalam bak mandi. Jangan lupa untuk mencoba dan dapatkan manfaatnya ya, Moms.