Nggak Perlu Perawatan Mahal, Ini Lo Moms Obat Alami Atasi Keputihan pada Miss V

By Shannon Leonette, Sabtu, 16 Oktober 2021 | 20:00 WIB
Moms wajib tahu, Ini lo obat keputihan alami yang bisa Moms coba sendiri di rumah. (Freepik.com)

Nakita.id - Buat apa Moms merogoh kocek dalam-dalam kalau ternyata ada obat alami untuk atasi keputihan pada Miss V?

Adanya keputihan pada Miss V tentu membuat aktivitas sehari-hari Moms menjadi tidak nyaman.

Selain memiliki aroma yang tak sedap, keputihan sendiri juga dapat membuat area kewanitaan Moms terasa gatal.

Sebagai informasi, keputihan merupakan cairan atau lendir yang keluar dari Miss V.

Lendirnya sendiri berfungsi untuk menjaga kesehatan alat kelamin wanita, termasuk Moms, agar terhindar dari infeksi.

Keputihan yang normal adalah tidak berbau, berwarna putih atau pening, serta tebal dan lengket.

Akan tetapi, apabila keputihannya mulai menunjukkan gejala yang tidak biasanya, itu berarti ada masalah pada organ intim kewanitaan Moms.

Umumnya, gejala yang ditunjukkan adalah warna yang keruh, kuning, atau bahkan kecokelatan.

Lalu, disertai dengan aroma tak sedap, atau aroma amis yang menyengat.

Maka dari itu, Moms perlu waspada.

Baca Juga: Merasa Terbiasa dengan Keputihan? Coba Cek Berbagai Penyebab Keputihan Normal dan Tidak Normal yang Terjadi