4. Minyak Kelapa
Selain bermanfaat untuk menghilangkan kutu rambut dan melembabkan kulit, minyak kelapa juga diduga efektif untuk mengatasi infeksi jamur pada Miss V, lo.
Moms cukup oleskan minyak kelapa murni ke area Miss V secara langsung.
Meski relatif aman, penggunaan bahan ini tidak disarankan untuk Moms yang memiliki alergi terhadap minyak kelapa.
5. Jahe
Selain minyak kelapa, jahe juga diduga efektif untuk mengatasi keputihan akibat infeksi, karena efek antiradang, antibakteri, serta antijamur yang dimilikinya.
Sebuah penelitian menunjukkan bahwa penggunaan krim yang mengandung ekstrak jahe cukup ampuh untuk meringankan gejala keputihan yang tidak normal.
Meski begitu, efektivitas dan keamanan jahe sebagai obat tradisional keputihan masih perlu diteliti lebih lanjut.
Selamat mencoba!
Source | : | Sajian Sedap |
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR