Intip Cara Cynthia Lamusu Menaikkan Berat Badan Si Kecil dengan Menu Ini

By Fairiza Insani Zatika, Selasa, 6 Maret 2018 | 17:28 WIB
Cynthia Lamusu dan Surya Saputra bersama si kembar (Instagram/@cynthia_lamusu)

Nakita.id - Berat badan anak sering kali menjadi masalah tersendiri bagi setiap orangtua.

Biasanya hal ini terjadi karena kurangnya asupan nutrisi pada anak. 

Untuk itu, Moms berusaha menjadi lebih kreatif dalam menyajikan menu makanan bagi anak. 

Dengan olahan yang lezat dan menarik, diharapkan anak dapat makan dengan lahap. 

Kalau makannya lahap, berat badannya pun akan berkembang dengan optimal. 

Cara mengolah makanan dengan kreatif ini pula yang dicoba artis cantik Cynthia Lamusu untuk kedua bayi kembarnya, Tatjana dan Bima. 

BACA JUGA: Ini Rahasia Agar Anak Cepat Berjalan Ala Cynthia Lamusu, Yuk Tiru!

Belum lama ini, melalui akun Instagram milik si kembar, @tatjanadanbima, yang dikelola oleh Cynthia, ia membagikan menu makanan untuk anak-anaknya. 

Dalam unggahannya tersebut, Cynthia menceritakan alasan mengapa ia ingin berat badan Tatjana dan Bima naik. 

"Makan siang hari ini Mama Thia bikin dengan penuh semangat. Semangat buat naikin berat badannya Tatjana dan Bima. Gara-gara batpil kemarin, sakit total 5 hari, bikin berat badan mereka turun. Tatjana turun dari 11 kg ke 10, 4 kg. Bima dari 9,5 ke 8,7. Jadinya Mama Thia muter otak lagi gimna bikin menu yang tinggi kalori dan tinggi lemak, tapi tetap enak dan masuk kategori selera nya anak anak.

 Akhir akhir ini speed makannya Tatjana dan Bima agak lambat. Biasa nya maksimal 20-30 menit sudah selesai makannya, ini bisa sampai 45 menit. Dan biasanya kalau disuapin malah lebih lama dibanding kalau makan sendiri lebih lahap," tulis Cynthia dalam keterangan fotonya. 

BACA JUGA: Sukses Menurunkan Berat Badan dengan Cepat: Cukup Terapkan 10 Hal Ini