Ahli Kulit Profesional Berani Jamin Khasiat Lidah Buaya Untuk Menghilangkan Flek Hitam dengan Cepat, Begini Caranya Mengolahnya

By Kirana Riyantika, Selasa, 19 Oktober 2021 | 13:45 WIB
Ahli kulit sarankan pakai lidah buaya untuk menghilangkan flek hitam (Kolase foto Pexels.com/ Julia Kuzenkov/Lokesh Tiwari)

Lidah buaya sebagai bahan alami yang sangat baik menjaga dan meningkatkan kesehatan kulit.

Sebanyak 99,5 persen gel lidah buaya terdiri dari air.

Selain melembabkan, lidah buaya juga bisa memberikan efek menenangkan kulit.

Cara menggunakannya sangat mudah, Moms cukup membelah lidah buaya yang sudah dicuci bersih, kemudian mengambil bagian gel-nya.

Baca Juga: Jerawat yang Bikin Jengkel Bisa Hilang Tanpa Keluar Banyak Uang, Kuncinya Hanya di Bawang Putih dan Sederet Langkah Mudah Ini

Oleskan ke seluruh wajah, lalu diamkan selama kurang lebih 15 menit.

Setelah 15 menit, bilas menggunakan air dingin sampai bersih.

Selain dijadikan pelembab, Moms bisa menjaga kesehatan kulit meggunakan lidah buaya dengan cara meminumnya.

Moms bisa mengolah gel lidah buaya menjadi minuman segar.

Minum minuman dari lidah buaya bisa membantu meningkatkan kesehatan kulit dari dalam.