Baru Pertama Kali Ingin Bangun Bisnis Bersama Pasangan? Ternyata Ini yang Harus Dipersiapkan Moms

By Shinta Dwi Ayu, Kamis, 21 Oktober 2021 | 11:00 WIB
Bangun bisnis bersama pasangan. (Nakita.id)

Dengan adanya dana darurat bisa bantu Moms dan Dads agar lebih aman dari segi keuangan meskipun bisnis yang dibangun belum bisa menghasilkan.

"Dana darurat ini berguna untuk memastikan selama Moms dan Dads membangun bisnis ini kehidupan selama 1 tahun tidak kekurangan, tidak merepotkan orang, tidak menganggu keluarga, dan kehidupan tidak akan berubah 100%," tambah Rista.

Selain menyiapkan dana darurat, pola pengaturan keuangan selanjutnya adalah terkait dari penghasilan bisnis tersebut.

Baca Juga: Makin Melebarkan Sayap untuk Dapatkan Cuan, Nikita Mirzani Gelontorkan Milliaran Rupiah Untuk Beli Saham Holywings

Moms dan Dads harus berkomunikasi berapa besar gaji yang bisa kalian dapatkan dari bisnis yang dijalani tersebut.

Kemudian pastikan juga gaji tersebut ingin disimpan di rekening pribadi atau rumah tangga.

"Kedua, ketika bisnis sudah berjalan pastikan dari bisnis ini berapa kita menggaji diri kita sendiri, dan nanti gaji ini apakah dimasukan ke rekening pribadi, atau rumah tangga," tutup Rista.