Bingung Cari Obat Sakit Perut untuk Bayi? Coba Lakukan Trik Ini untuk Meredakan Sakit Si Kecil

By Riska Yulyana Damayanti, Minggu, 24 Oktober 2021 | 17:35 WIB
Obat sakit perut untuk bayi (Pexels.com/ Sarah Chai)

2. Ayunkan kaki bayi bak bersepeda

Trik lain untuk meredakan sakit perut pada bayi yakni dengan menggerakkan kakinya bak sedang bersepeda.

"Manuver yang dapat Anda lakukan untuk membantu mereka mengeluarkan gas termasuk menekuk kaki dan membawa lutut ke perut, dan mengayuh kaki bayi," kata Kim Alt, MD, dokter anak.

Baca Juga: Tolong Jangan Sepelekan Lagi, Anak yang Sakit Perut dan Tak Mau Makan Bisa Jadi Sedang Menderita Usus Buntu, Ini Gejalanya

3. Temukan susu formula yang tepat

Pilih susu formula yang mudah dicerna untuk memastikan tidak mengganggu perut bayi.

"Untuk bayi dengan perut kembung, tinja keras atau pucat, atau gangguan pencernaan dengan susu formula, mungkin akan membantu untuk mencoba susu formula yang protein susunya sudah terurai sebagian, yang bagi beberapa bayi dapat membuatnya lebih mudah dicerna," saran Amy. Lynn Stockhausen, MD, seorang profesor pediatri umum.

"Ini seringkali mengandung lebih sedikit laktosa daripada susu formula biasa," imbuhnya.