Mitos vs Fakta Kehamilan, Jangan Lagi Percaya Jika Ada yang Bilang Hal Ini Bisa Akibatkan Moms Mandul

By Diah Puspita Ningrum, Sabtu, 30 Oktober 2021 | 16:25 WIB
Mitos vs fakta kehamilan tentang kesuburan yang tidak perlu lagi dipercaya (Freepik.com)

Nakita.id - Mitos vs fakta kehamilan kadang membuat Moms merasa galau bahkan cemas berlebihan.

Padahal banyak sekali mitos yang beredar di masyarakat tapi kebenarannya belum tentu bisa dipastikan.

Salah satu yang mungkin Moms sering dengar adalah perihal kesuburan.

Baca Juga: Mitos VS Fakta Kehamilan: Ibu Hamil Dilarang Duduk Terlalu Lama karena Bisa Lahirkan Bayi Malas, Benarkah?

Banyak yang masih beranggapan jika pasangan belum punya anak maka artinya ada 'masalah' pada kesuburan perempuan.

Padahal kesuburan antara Moms dan Dads sama pentingnya untuk bisa terjadi pembuahan.

Jika Moms mendengar sejumlah hal tentang 'kemandulan' seperti ini, sebaiknya kalian tidak lagi percaya.