Para Pemilik Penyakit Kronis Dijamin Girang Setelah Tahu Jantung Pisang Bisa Atasi Berbagai Macam Penyakit Mulai Dari Diabetes Hingga Gangguan Saraf

By Ruby Rachmadina, Minggu, 31 Oktober 2021 | 13:30 WIB
manfaat jantung pisang bagi kesehatan bisa cegah berbagai macam penyakit kronis ()

Nakita.id - Moms tentu sudah tak asing lagi dengan kehadiran jantung pisang.

Di Indonesia sendiri, jantung pisang banyak dimanfaatkan untuk olahan sayur.

Tetapi sayangnya, masih banyak sebagian masyarakat yang belum tahu manfaat dari jantung pisang.

Baca Juga: Moms Suka Makan Jantung Pisang? Ini Sederet Manfaatnya Untuk Kesehatan

Tak kalah lengkap dengan buahnya, jantung pisang memiliki nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh.

Nutrisinya yang melimpah membuat siapapun yang mengonsumsinya bisa mendapatkan tubuh yang lebih sehat.

Apalagi jika Moms mengidap penyakit kronis seperti diabetes, jantung, hingga gangguan saraf.

Dilansir Health Benefits Time inilah manfaat dari jantung pisang untuk kesehatan.

Mengobati kanker dan penyakit jantung

Jantung pisang memiliki sumber tanin, asam, flavonoid dan antioksidan yang tinggi.

Kandungan ini nantinya akan membantu tubuh untuk menangkal radikal bebas.

Ragaman nutrisinya akan menghilangkan kerusakan oksidatif yang menyebabkan kanker dan penyakit jantung.

Jantung pisang secara perlahan mencegah kondisi penyakit jantung.

Baca Juga: Tak Terduga! Makanan Kampung Ini Ternyata Bisa Mengurangi Diabetes hingga Menstruasi

Mengatasi diabetes

Para penderita diabetes sebaiknya konsumsi jantung pisang dengan cara direbus.

Cara seperti ini dapat menurunkan kadar gula darah dengan baik.

Kaya akan serat dan besi membuat jantung pisang berfungsi untuk menaikkan produksi sel darah merah.

Meningkatkan mood dan juga mengurangi kecemasan

Jika Moms sering mengalami rasa cemas sebaiknya segera konsumsi jantung pisang.

Jantung pisang dapat meningkatkan mood dan juga mengurangi kecemasan karena magnesium yang terkandung di dalamnya.

Magnesium hadir berfungsi sebagai anti depresan tanpa adanya efek samping.

Baca Juga: Inilah 7 Manfaat Kesehatan yang Menakjubkan dari 'Jantung' Pisang

Gangguan saraf

Radikal bebas dapat menjadi penyebab munculnya penyakit alzheimer dan parkinson.

Namun penyakit tersebut  dapat dicegah jika Moms rutin mengonsumsi jantung pisang.

Jantung pisang dapat mencegah gangguan saraf apabila dikonsumsi secara teratur.

Sebaiknya pilih jantung pisang yang terlihat segar dan kuat terbebas dari bercak noda.

Pilihlah jantung pisang yang daun luarnya masih rapat dan berwarna cerah.

Jika jantung pisang digunakan untuk waktu yang lama, bungkus dengan menggunakan plastik transparan lalu simpan di lemari es.