Nakita.id - Moms yang sedang mengandung perlu mengetahui ciri-ciri hamil dengan kondisi tertentu.
Salah satu hal yang perlu Moms ketahui adalah ciri-ciri hamil dengan kondisi kekurangan kalsium.
Ciri-ciri hamil dengan kondisi kekurangan kalsium sebaiknya diketahui sedari dini untuk mencegah Moms mengalami kekurangan kalsium yang parah.
Melansir What to Expect, kalsium sangat penting selama kehamilan untuk memastikan perkembangan tulang dan gigi janin baik.
Kalsium juga sangat penting untuk kesehatan Moms.
Sangat penting bagi Moms hamil tercukupo kebutuhan kalsiumnya, karena bila kalsium pada Moms hamil tidak tercukupi, maka untuk perkembangan tulang dan gigi janin akan menggunakan kalsium milik Moms.
Moms yang tercukupi nutrisi kalsiumnya akan menurunkan risiko terkena osteoporosis.
Kecukupan kalsium sangat penting bagi Moms hamil, terutama selama trimester ketiga.