Sadar Akan Pentingnya Kesehatan Anak-anak Indonesia Selama PTM, Yayasan Wings Peduli Memberikan Paket Kebersihan untuk Ribuan Sekolah dan Madrasah

By Ratnaningtyas Winahyu, Rabu, 10 November 2021 | 13:43 WIB
Yayasan Wings Peduli memberi bantuan Safe School Kit Wings ke ribuan sekolah dan madrasah (Dok. Yayasan Wings Peduli)

Menariknya, dalam menjalankan inisiatif ini, Yayasan Wings Peduli juga bekerja sama dengan UNICEF Indonesia sebagai bagian dari “Kemitraan Pemerintah dengan Swasta untuk CTPS (KSP - CTPS)”.

Paket kebersihan Safe School Kit Wings telah disalurkan ke 5000 sekolah dan madrasah sejak Oktober lalu.

Inisiatif bantuan ini sangat disambut baik oleh pemerintah setempat, sebagai contoh, di Kupang - NTT, bantuan diterima secara resmi oleh Pemerintah Provinsi untuk sekolah dasar dan Kantor Agama untuk madrasah yang dilangsungkan pada Hari Santri Nasional.

Serah Terima Bantuan Safe School Kit Wings di Kupang, NTT

Di Jepara – Jawa Tengah, Bupati Dian Kristiandi juga antusias menyambut pembelajaran tatap muka dengan mengajarkan perilaku hidup bersih sehat pada Hari Cuci Tangan Pakai Sabun Sedunia yang lalu.

Serah Terima Bantuan Safe School Kit Wings di Jepara, Jawa Tengah

Baca Juga: Jangan Hanya Andalkan Vaksin, Berikan Perlindungan Maksimal Melawan Virus untuk Keluarga dengan Cara Ini

Di Jawa Timur, paket kebersihan ini disalurkan melalui Dinas Pendidikan Jawa Timur.

Serah Terima Bantuan Safe School Kit Wings di Surabaya, Jawa Timur

Dan, di Aceh, paket kebersihan disalurkan melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Banda Aceh, Yayasan Aceh Hijau, PKBI Aceh, Flower Aceh, Yayasan Darah untuk Aceh.

Tak hanya donasi paket kebersihan safe school kit, Wings Group Indonesia melalui Yayasan Wings Peduli juga secara konsiswings ten terus menunjukkan kepeduliannya melalui beragam bentuk kegiatan, seperti bantuan makanan pokok, alat bantu pernapasan (ventilator), alat pelindung diri (APD), hingga membantu mendirikan banyak sentra vaksinasi Covid-19 di berbagai provinsi di Indonesia.

Baru-baru ini, Yayasan Wings Peduli Kasih juga menyerahkan 1 unit Mobile Vaccination Truck kepada Pemerintah Kabupaten Bandung Barat agar dapat menjangkau masyarakat di pedesaan.